Senin, 18 Oktober 2021 14:10

Hikmah Maulid Nabi Muhammad Saw, Ustaz Maulana Ceramah di Jeneponto

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ustaz Muhammad Nur Maulana mengisi ceramah pada momentum perayaan maulid Nabi Muhammad Saw. di Kabupaten Jeneponto.
Ustaz Muhammad Nur Maulana mengisi ceramah pada momentum perayaan maulid Nabi Muhammad Saw. di Kabupaten Jeneponto.

Ustaz Muhammad Nur Maulana menyebut, berkah dan hikmah maulid adalah bagaimana menyiarkan dan memuliakan Nabi Muhammad Saw. dengan memperbanyak selawat.

RAKYATKU.COM, JENEPONTO - Ustaz Muhammad Nur Maulana mengisi ceramah pada momentum perayaan maulid Nabi Muhammad Saw. di rumah salah satu warga, Hj. Rahmatia Dg. Lebong, di Camba-Camba, Kecamatan Batang, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, Senin (18/10/2021).

Ustaz Maulana dalam ceramahnya menyampaikan, "Harus kita kenal sejarah Nabi supaya kita semakin cinta kepada Nabi Muhammad Saw. Juga berharap cintanya Nabi. Jadi bagi yang cinta Nabi sering-seringlah membaca selawat."

Ustaz Maulana menyebut, berkah dan hikmah maulid adalah bagaimana menyiarkan dan memuliakan Nabi Muhammad Saw. dengan memperbanyak selawat.

Baca Juga : Bupati Barru Maulid Bersama Warga Limpomajang

Terpenting juga, kata dia, bagaimana menjaga akhlak dan akidah. Salah satunya dengan mappatabe' dengan cara menghormati orang-orang di sekitar, baik yang lebih muda atau tua.

"Jadi mari kita hormati orang tua kita, sebab orang yang berdosa sama orang tua, tidak akan berkah hidupnya. Surga ada di telapak ibu. Jadi muliakan ibu-ta'. Perbaiki akhlak dan akidah-ta'," kata Ustaz Maulana.

Hadir pada kesempatan ini Ketua DPC Gelora Jeneponto, Isnaad Ibrahim Kr. Lontang, Sekjen Peradmi, Ketua Umum Peradmi beserta keluarga besarnya.

Penulis : Samsul Lallo
#Ustaz Maulana #Maulid Nabi Muhammad