Minggu, 10 Oktober 2021 23:01
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Parepare, Arifuddin Idris
Editor : Alief Sappewali

RAKYATKU.COM,PAREPARE- Sebanyak enam sekolah di Kota Parepare akan menjadi pilot project pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas.

 

Enam sekolah pilot project itu resmi akan melakukan PTM terbatas pada Senin 11 Oktober 2021, besok.

Informasi ini dikemukakan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Parepare, Arifuddin Idris Minggu (10/10/2021).

Baca Juga : Parepare-Samarinda Jajaki Kerjasama Peningkatan Daya Saing Daerah

"Besok hari Senin, 11 Oktober ada empat jenjang SD yaitu SD 3, SD 5, SD 24 dan SD 71, serta dua jenjang SMP yaitu SMP 2 dan SMP 4 yang akan melaksanakan pembelajaran tatap muka sebagai pilot project," terang Arifuddin.

 

Sekolah-sekolah tersebut, tambah Arifuddin, akan melaksanakan PTM dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

Arif, sapaan karib dia berharap kepada orang tua siswa yang anaknya bersekolah di sekolah pilot project, agar mendukung penerapan protokol kesehatan.

Baca Juga : RS Andi Makkasau Parepare: Selamat Hari Pendidikan Nasional

"Khususnya jika siswa pulang sekolah harus membuka baju seragam dan membersihkan diri sebelum berinteraksi dengan anggota keluarga yang ada di rumah," pesan Arif.

 

Penulis : Hasrul Nawir