Sabtu, 02 Oktober 2021 10:36

Ngantuk Habis Nonton Piala Sudirman, Sekuriti Puri Mutiara Jadi Korban Kebakaran, Untung Uang Gaji Selamat

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Dg. Sudding berhasil menemukan uang gajinya sebagai sekuriti di Perumahan Puri Mutiara.
Dg. Sudding berhasil menemukan uang gajinya sebagai sekuriti di Perumahan Puri Mutiara.

"Habis-ka nonton bulu tangkis Indonesia belum habis saya bunuh-mi (matikan) televisi baru tidur-ma, " kata Dg. Sudding.

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Dg. Sudding (81) berhasil selamat dari peristiwa kebakaran yang terjadi di Jalan Inspeksi Kanal, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat malam (2/10/2021).

Akan tetapi, rumah Dg. Sudding hangus terbakar bersama barang-barang yang ada di dalamnya.

Dg. Sudding menceritakan bagaimana ia menyelamatkan diri pada saat kobaran api sudah menyambar rumahnya.

Baca Juga : Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan Logistik Korban Kebakaran Jalan Andi Djemma Makassar

Pada pukul 21.00 Wita, Dg. Sudding sedang menonton televisi pertandingan bulu tangkis Piala Sudirman antara Indonesia melawan Malaysia.

Namun, pertandingan belum selesai rasa kantuknya sudah menyerang. Akhirnya ia menyudahi menonton pertandingan tersebut dan pergi untuk tidur.

"Habis-ka nonton bulu tangkis Indonesia belum habis saya bunuh-mi (matikan) televisi baru tidur-ma, " kata Dg. Sudding saat ditemui di lokasi kebakaran, Sabtu (2/10/2021).

Baca Juga : Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan Logistik untuk Korban Kebakaran di Galangan Kapal Makassar

Tidak lama Dg. Sudding memejamkan matanya ia mendengar orang-orang ribut di luar sambil. Ada yang memukul-mukul dinding rumahnya.

Dg. Sudding saat itupun merasa kesal dan bangun untuk menegur orang-orang yang ribut di rumahnya.

"Anak-anak ribut jadi saya keluar 'kurang ajar ini anak-anak barusan ribut ribut begini' dia pukul dinding, jadi saya bangun," ucap Dg. Sudding.

Baca Juga : FKKM Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran Rappokalling dan Rappocini

Saat keluar dari pintu Dg. Sudding langsung kaget karena ia melihat kobaran api sudah melalap atap rumahnya. "Sekaliku keluar api sudah ada-mi di atas rumahku," lanjut Dg. Sudding.

Dg. Sudding pun langsung lari menyelamatkan diri tanpa membawa apa-apa menuju tempat yang aman.

Baca Juga : Heroik, Aksi Personel Damkar Makassar Selamatkan Balita dari Kepungan Api

Ketika api sudah berhasil dipadamkan ia pulang melihat rumahnya yang sudah hangus terbakar. Dg. Sudding pun mencoba mencari barang-barang yang masih diselamatkan.

Alhasil Dg. Sudding berhasil menemukan uang gajinya sebagai sekuriti di Perumahan Puri Mutiara. Saat itu uangnya ia simpan di atas tempat tidurnya yang sudah hangus terbakar. Beruntung uangnya tidak ikut terbakar.

Penulis : Usman Pala
#Kebakaran Makassar