Selasa, 28 September 2021 06:26

Target Zona Hijau, Kecamatan Biringkanaya Laksanakan Vaksinasi 100 RT 1 Hari 100 Persen di Dua Kelurahan

Trio Rimbawan
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Camat Biringkanaya, Mahyuddin buka pelaksanaan vaksinasi di Kelurahan Katimbang  Kecamatan Biringkanaya Senin (27/09/2021).
Camat Biringkanaya, Mahyuddin buka pelaksanaan vaksinasi di Kelurahan Katimbang Kecamatan Biringkanaya Senin (27/09/2021).

Mahyuddin mengatakan, vaksinasi di tingkat RT merupakan wujud dan keseriusan dan kepedulian Wali Kota Makassar menjaga masyarakat dari covid-19.

RAKYATKU.COM,MAKASSAR-Dalam melawan penyebaran virus covid-19, Camat Biringkanaya Mahyuddin buka pelaksanaan vaksinasi di kelurahan Katimbang di wilayah Kecamatan Biringkanaya Senin (27/09/2021).

Kegiatan ini dilakukan dari tindak lanjut program Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto dalam memberantas covid-19 yang dikemas dalam Makassar Recover.

“Program Makassar Recover program Bapak Wali Kota Makassar yang harus didukung demi mewujudkan Makassar zona hijau Covid-19,” ujarnya.

Baca Juga : Hadiri Pesta Rakyat di Tiga Kecamatan, Danny Pomanto Ceritakan Perjalanan Panjang Pembangunan Kota Makassar

Mahyuddin menambahkan, vaksinasi di tingkat RT merupakan wujud dan keseriusan dan kepedulian Wali Kota Makassar menjaga masyarakat dari covid-19.

“Inilah salah satu cara terbaik pemerintah melindungi warganya dari covid-19,” paparnya.

Pelaksanaan vaksinasi serentak di dua Kelurahan diawali dengan pembukaan vaksinasi di Posko Recover Centre Kelurahan Laikang yang dihadiri  Danramil 1408 – 11/BKY Salahuddin Basir, Kapolsek Biringkanaya, Kompol Rudjianto Dwi Poernomo dan Lurah Laikang Andi Surianti, Koordinator Kelurahan Laikang Tamrin Mensa ,Nakes serta Ketua RW dan RT .

Baca Juga : Polinet-Pemerintah Kecamatan Biringkanaya Bakal Gelar Diskusi Bahas Begal dan Tawuran

 

#kecamatan biringkanaya #Vaksinasi 100 RT 1 hari 100% #Cegah Covid 19