Selasa, 21 September 2021 19:47

Jaga Keandalan Listrik, PLN UIW Sulselrabar Kirim 20 Personel Dukung PON Papua

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Sulselrabar mengirimkan 20 personel untuk mendukung helatan PON XX Papua.
PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Sulselrabar mengirimkan 20 personel untuk mendukung helatan PON XX Papua.

Tim yang diberangkatkan merupakan tenaga teknik dengan kompetensi khusus pemeliharaan jaringan tegangan rendah serta jaringan tegangan menengah.

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Sulselrabar mengirimkan 20 personel untuk mendukung helatan PON XX Papua.

Misi utama dari tim PLN UIW Sulselrabar adalah untuk menjaga keandalan pasokan listrik di empat venue penyelenggaraan PON, yaitu di Istora Lukas Enembe, Stadion Barnabas Youwe, GOR Trikora, dan GOR Voly Kota.

Tim yang diberangkatkan merupakan tenaga teknik dengan kompetensi khusus pemeliharaan jaringan tegangan rendah serta jaringan tegangan menengah.

Baca Juga : Pastikan Kesiapan Petugas Periode Nataru, Manajemen PLN UIW Sulselrabar Kunjungi Posko Siaga

General Manager PLN UIW Sulselrabar, Awaluddin Hafid, menyampaikan ini tugas penting sebagai insan PLN. "Ini adalah tugas mulia dan kehormatan bagi teman-teman sekalian. Oleh karena itu, jaga nama baik PLN UIW Sulselrabar serta patuhi SOP kesehatan dan keselamatan kerja," ucap Awaluddin, Selasa (21/9/2021).

Sebanyak 20 personel yang berangkat akan bergabung dengan 1.574 personel PLN unit lain dari seluruh Indonesia. Tim ini terdiri atas gabungan 10 Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) di Wilayah Sulselrabar, yakni Palopo, Makassar Selatan, Makassar Utara, Kendari, Mamuju, Parepare, Pinrang, Baubau, Watampone, dan Bulukumba serta Unit Pelaksana Pengatur Distribusi (UP2D) Makassar.

"Kami akan berusaha secara maksimal untuk membantu menjaga keandalan pasokan listrik. Dari awal PLN berkomitmen untuk mendukung pelaksanaan PON di Papua ini. Ini adalah perhelatan nasional. Keberhasilan penyelenggaraan PON adalah keberhasilan bangsa," kata Awaluddin.

Baca Juga : Jelang Nataru, PLN Jaga Keandalan Pasokan Listrik dan Siagakan Petugas

Awaluddin berharap tim dari PLN UIW Sulselrabar dapat mengutamakan kesehatan dan keselamatan kerja (K3) dalam menjaga pasokan listrik. "Taati selalu protokol kesehatan 5M saat bertugas di Papua karena pandemi belum usai," tutur Awaluddin.

Penulis : Lisa Emilda
#PLN UIW Sulselrabar #PON XX Papua