Senin, 30 Agustus 2021 12:12

Antusias, 500 Pelajar di Sinjai Divaksin via Layanan Mobile Vaccinator

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, didampingi Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa, memantau layanan vaksinasi COVID-19 di Lapangan Sinjai Bersatu, Sabtu (28/8/2021).
Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, didampingi Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa, memantau layanan vaksinasi COVID-19 di Lapangan Sinjai Bersatu, Sabtu (28/8/2021).

Kegiatan vaksinasi ini bagian dari Program Sulsel Kebut Vaksinasi, dengan layanan vaksinasi keliling atau mobile vaccinator Pemprov Sulsel.

RAKYATKU.COM, SINJAI - Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, didampingi Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa, memantau layanan vaksinasi COVID-19 di Lapangan Sinjai Bersatu, Sabtu (28/8/2021).

Kegiatan vaksinasi ini bagian dari Program Sulsel Kebut Vaksinasi, dengan layanan vaksinasi keliling atau mobile vaccinator Pemprov Sulsel.

Vaksinasi ini menyasar 500 siswa SMA/SMK se-Kabupaten Sinjai. Sebanyak 200 siswa di Lapangan Sinjai Bersatu, dan 300 siswa di SMA Negeri 1 Sinjai.

Baca Juga : Penjabat Gubernur Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Menara Masjid Nurul Ilmi Himal SMPPSMADAGA Bone

Dalam kesempatan itu, Sudirman menyampaikan rasa syukur atas antusiasme para pelajar di Sulsel, khususnya di Sinjai, untuk mengikuti vaksinasi sebagai upaya mencegah penularan COVID-19. Apalagi, dengan vaksinasi tersebut dapat membangun herd immunity.

"Kita sudah ada target prioritas guru, ada juga siswa dan juga lansia," kata Sudirman.

Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk menyukseskan vaksinasi yang dicanangkan oleh pemerintah, serta mengajak untuk senantiasa disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan.

Baca Juga : Dewan Adat Saoraja Bone Anugerahi Penjabat Gubernur Bahtiar Gelar Adat Daeng Mappuji

"Dua tugas yang harus dilaksanakan oleh masyarakat. Pertama, bagaimana mematuhi protokol kesehatan. Kedua, vaksinasi, kemudian patuhi pemerintah," tambahnya.

Sementara itu, Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk melakukan vaksin di tempat atau fasilitas kesehatan (faskes) yang ada di Sinjai.

Kepada masyarakat yang telah menjalani program vaksinasi, Seto berpesan agar makin mantap menjalankan aktivitas. Selain itu, tetap menjalankan protokol kesehatan agar upaya pengendalian COVID-19 bisa makin maksimal.

Baca Juga : Sambut Kajati Baru Sulsel, Pj Gubernur Bahtiar Bangun Perkenalan Lewat Temu Silaturahmi

"Tidak ada alasan untuk kita tidak melindungi diri dengan menggunakan vaksin ini. Karena dengan vaksin ini tidak hanya melindungi diri, tapi insyaallah melindungi keluarga, sahabat, dan orang-orang yang kita cintai," katanya.

Penulis : Syukur
#Pemprov Sulsel #Plt Gubernur Sulsel