Kamis, 29 Juli 2021 07:01

Reporter TV Dipecat karena Sengaja Oleskan Lumpur ke Pakaian dan Pipinya saat Liputan Banjir

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Reporter TV Dipecat karena Sengaja Oleskan Lumpur ke Pakaian dan Pipinya saat Liputan Banjir

Dia terlihat membungkuk mengambil lumpur dan mengoleskannya ke pakaian dan pipinya di tengah rumah dan puing-puing yang rusak akibat banjir.

RAKYATKU.COM -- Hanya Ohlen dan Tuhan yang tahu niatnya. Namun, tindakan mengoleskan lumpur ke wajah mengakhiri kariernya di sebuah stasiun televisi.

Insiden itu terjadi ketika dia sedang syuting laporan TV di Bad Munstereifel, Jerman. Lokasi itu baru saja dilanda banjir besar. Merenggut nyawa ratusan orang.

Sebuah video menunjukkan Ohlen mengenakan kemeja biru, topi, dan sepatu boot. Dia terlihat membungkuk mengambil lumpur dan mengoleskannya ke pakaian dan pipinya di tengah rumah dan puing-puing yang rusak akibat banjir.

Wartawan tersebut telah bekerja di RTL sejak 2008. Dia pembawa acara Good Evening RTL, Good Morning Germany, dan Point 12.

Kejenakaan Susanna Ohlen membuatnya dipecat setelah video aksinya viral.

Video-video itu memperlihatkan jurnalis RTL mengotori dirinya dengan lumpur sebelum merekam laporan. Video itu kemudian viral.

"Pendekatan reporter kami jelas bertentangan dengan prinsip jurnalistik dan standar kami sendiri. Oleh karena itu, kami memberinya cuti pada hari Senin setelah kami mendengarnya," kata manajemen stasiun TV itu.

 

#Reporter TV