Senin, 28 Juni 2021 12:04
Kim Jong-un. (Foto: AP)
Editor : Nur Hidayat Said

RAKYATKU.COM - Televisi pemerintah Korea Utara" href="https://rakyatku.com/tag/korea-utara">Korea Utara mengakui penurunan berat badan Kim Jong-un" href="https://rakyatku.com/tag/kim-jong-un">Kim Jong-un yang menjadikannya kini terlihat kurus. Bahkan mengakui bahwa kesehatan pemimpin itu menjadi perhatian masyarakat di Pyongyang.

 

Pengakuan itu disiarkan dalam wawancara dengan seorang warga Korea Utara di Televisi Pusat Korea (KCTV) yang dikelola pemerintah, menurut kantor berita Korea Selatan Yonhap.

"Rakyat sangat sedih melihat Sekretaris Jenderal yang terhormat terlihat lebih kurus," kata warga itu dalam wawancara yang disiarkan Jumat. "Semua orang mengatakan bahwa mereka terharu sampai menangis."

Baca Juga : Korea Utara Uji Drone Bawah Air Berkemampuan Nuklir Baru

Komentar tersebut dimasukkan dalam laporan KCTV yang tidak terkait yang menampilkan wawancara di jalan-jalan dengan warga yang mengungkapkan pendapat tentang berbagai topik, termasuk pertunjukan budaya baru-baru ini.

 

Laporan itu tidak menyebutkan masalah kesehatan yang dialami Kim Jong-un. Walaupun demikian, para analis mengatakan penting bahwa Pyongyang mengakui penampilan Kim Jong-un yang berubah drastis.

Kesehatan pria berusia 37 tahun itu sering menjadi bahan spekulasi, yang terbaru setelah dia muncul di TV pemerintah dengan penampilan yang jauh lebih ramping daripada beberapa pekan sebelumnya.

Baca Juga : Korut Uji Coba Rudal Saat Kapal Induk AS Tiba untuk Latihan Militer di Korsel

Perkembangan itu terjadi di tengah masa-masa sulit di Korea Utara. Awal bulan ini, Kim mengakui negaranya menghadapi situasi rawan pangan yang serius.

Sumber: VOA Indonesia