RAKYATKU.COM - Astra Motor Sulawesi Selatan" href="https://rakyatku.com/tag/astra-motor-sulsel">Astra Motor Sulawesi Selatan selaku main dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Sulawesi Selatan, Barat, Tenggara, dan Ambon bersama dengan seluruh region main dealer Astra Motor se-Indonesia secara serentak merayakan HUT ke-51 Astra Motor yang jatuh pada 15 Juni 2021 secara daring.
Perayaan kali ini dilakukan dengan mengikuti protokol kesehatan memakai masker, jaga jarak, dan membatasi kunjungan dari eksternal.
Chief Executive Astra Motor, Octavianus Dwi, menyampaikan bahwa pada ulang tahun Astra Motor kali ini mengangkat tema Bersama Wujudkan Cita yang artinya selama 51 tahun Astra Motor senantiasa memberi makna dan memberi manfaat bagi lingkungan, bangsa, dan juga negara.
Baca Juga : Ini Daftar Pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024
"Terima kasih atas kesetiaan seluruh konsumen setia Astra Motor selama 51 tahun dan seluruh pihak yang senantiasa bersinergi bersama Astra Motor dalam mewujudkan cita bersama Bangsa. Selamat ulang tahun Astra Motor, Bersama Wujudkan Cita," ungkap Octavianus dalam keterangan resminya, Rabu (16/6/2021).
Kepala Wilayah Astra Motor Sulsel, Thamsir Sutrisno, mengatakan Selama 51 tahun, Astra Motor terus bertumbuh dan berusaha memberikan kontribusi terbaiknya untuk Indonesia. Melalui produk serta layanan yang berkualitas sebagai upaya memenuhi kebutuhan pelanggan.
"Dengan semangat satu hati, di usia ke-51 tahun ini Astra Motor siap melayani pelanggannya dengan sepenuh hati. Astra Motor tetap eksis tidak terlepas dari kepercayaan masyarakat Sulawesi hingga Ambon, khususnya yang telah loyal dan setia memilih sepeda motor Honda untuk menemani segala aktivitas konsumen sehari-hari sebagai alat transportasi," ujar Thamsir.
Baca Juga : Motor Ikonik Honda ST125 Dax Tampil Makin Unik dan Beda
Dalam semarak perayaan HUT ke-51 ini, Astra Motor memberikan berbagai program dan promo, di antaranya program diskon servis menggunakan aplikasi Astra Pay yang berlangsung 14--21 Juni 2021.
Bagi konsumen yang ingin memiliki sepeda motor Honda ada program voucher diskon pembelian motor melalui Motorku X HUT ASMO 51 Periode Program 15 hingga 30 Juni 2021. Selain itu, Asmo Sulsel berikan potongan tenor lima kali hingga Rp9,9 juta.