Senin, 14 Juni 2021 17:01

Pria Korea Ini Pinjamkan Duit Rp3,5 Juta kepada Turis Dubai, Malah Dikembalikan Rp9,5 Miliar

Fathul Khair Akmal
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Uang yang ditransfer dari turis Dubai | www.worldofbuzz.com
Uang yang ditransfer dari turis Dubai | www.worldofbuzz.com

Pria di Korea mendapat uang terima kasih Rp9,5 miliar dari seorang turis Dubai.

RAKYATKU.COM - Seorang pria di Korea meminjamkan uang" href="https://rakyatku.com/tag/uang">uang kepada orang yang tidak dikenalnya. Uang itu dipinjam turis asal dubai" href="https://rakyatku.com/tag/dubai">Dubai, sebesar 300 Ribu Won, atau sekitar Rp3,5 Jutaan.

Alasannya, turis asal Dubai tersebut kehilangan dompetnya saat sedang berwisata. Tergerak hatinya untuk menolong, si pria Korea tersebut menyerahkan uang sebesar 300 Ribu Won. Tak lupa, sebelum berpisah mereka pun bertukar kontak.

Sepekan kemudian, pria Korea tersebut menerima pesan dari pria Dubai yang isinya menanyakan nomor rekening. Tentu saja si pria Korea itu pun langsung menyerahkan nomor rekeningnya, dan berharap uangnya dikembalikan.

Baca Juga : Mau Tukar Uang Baru untuk Lebaran? Begini Caranya

Tidak lama setelah itu, si turis Dubai tersebut kemudian meminta si pria Korea untuk mengecek rekeningnya. Di luar dugaan, bukan lagi 300 ribu Won, si pria Korea malah menerima uang sebesar 800 Juta Won atau sekitar Rp9,5 Miliar.

Tercengang dengan apa yang dilihatnya, si pria Korea itu pun langsung meminta konfirmasi, dan si pria Dubai menyebut jika uang itu merupakan ucapan terima kasih karena dia sudah menolong orang yang sedang dalam kesusahan, padahal tidak dikenalnya.

Si pria Korea itu pun kemudian membagikan kisahnya di media sosial, dan langsung viral.

#viral #korea #Dubai #uang