Minggu, 13 Juni 2021 14:06

Sosper Selama Tiga Hari, DPRD Parepare Terapkan Protokol Kesehatan Ketat

Fathul Khair Akmal
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Sosper Selama Tiga Hari, DPRD Parepare Terapkan Protokol Kesehatan Ketat

DPRD Parepare menerapkan protokol kesehatan ketat dalam sosialisasi Perda.

RAKYATKU.COM, PAREPARE - Sekretariat DPRD parepare" href="https://rakyatku.com/tag/dprd-parepare">DPRD Kota Parepare, bakal menggelar sosialisasi Perda (Sosper) yang akan dilaksanakan pada 13-14 Juni 2021.

Sosialisasi Perda ini tetap memperhatikan protokol kesehatan Covid-19. Hal tersebut disampaikan Plt Sekretaris DPRD Kota Parepare, Jumadi M. Meski sekarang zona hijau, DPRD Parepare tetap menjaga dan mengikuti protokol kesehatan.

"Dalam kegiatan ini nantinya saya harap kepada teman-teman agar senantiasa memperhatikan protokol kesehatan. Siapkan cuci tangan dan cek suhu serta menjaga jarak, jangan sampai ada kerumunan," katanya.

Baca Juga : Kinerja Baik Awasi Tata Ruang, Abdul Hayat Terima Penghargaan di HUT Sulsel

Jumadi mengimbau agar staf yang bertugas juga dibatasi, sehingga tidak terjadi kerumunan.

"Staf hanya dua orang yang bertugas, dan akan dibantu oleh tim gugus dalam hal ini Satpol dan Dinas kesehatan," lanjutnya.

Penulis : Hasrul Nawir
#dprd parepare #Pemkot Parepare