Senin, 07 Juni 2021 17:01

Inilah Pekerjaan Paling Nyaman Bergaji Rp20 Juta, Tugasnya Cuma Tidur di Atas Kasur Kantor

Fathul Khair Akmal
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ilustrasi
Ilustrasi

Inilah salah satu pekerjaan dengan gaji termahal. Tugasnya hanya tidur saja di kantor.

RAKYATKU.COM - Sebuah perusahaan di Bengaluru, India, Wakefit Innovations Pvt. Ltd, akan memberi pekerjaan" href="https://rakyatku.com/tag/pekerjaan">pekerjaan dengan gaji mahal kepada karyawannya. Tidak main-main, gaji yang akan diterima Rp 20 juta untuk 100 hari kerja.

Tugasnya sangat simpel dan nyaman. Pekerja magang di tempat ini hanya tidur di kantor selama 9 jam. Perusahaan ini juga sudah menyediakan kasur nyaman untuk ditiduri.

Pekerja hanya perlu memakai piyama terbaiknya, datang ke kantor, dan tidur.

Baca Juga : Heboh, Pria Memakai Kaos Oblong Bersarung Biru Munculkan Uang dari Balik Bantal

Rupanya, perusahaan ini hendak memantau pola tidur manusia. Para pekerja magang ini akan terus dipantau selama mereka tidur.

Wakefit Innovations Pvt. Ltd berfokus untuk mengembalikan kesehatan tidur manusia. Jadi, supaya mereka bisa mengetahui tidur seperti apa yang sehat untuk manusia, maka mereka tentu saja harus melakukan pengamatan.

Para karyawan magang yang terpilih nantinya diminta untuk tidak melakukan apa pun, kecuali tidur.

Baca Juga : Wanita Ini Cek Rekening Bank Setelah 60 Tahun, Perubahan Saldonya Bikin Kaget

Setelah 9 jam "bekerja", para karyawan magang diizinkan pulang dan terserah mau lanjut tidur atau mau melakukan aktivitas lain. Tentu saja, hal ini akan sedikit mengubah pola tidur karyawan yang magang di Wakefit Innovations Pvt. Ltd.

Selama 100 hari, mereka harus mengubah jam tidur dari yang tadinya malam hari, menjadi pagi hingga sore hari.

"Tidur saja. Selama yang Anda bisa, sedalam mungkin, dan sekompetitif mungkin. Kamu istirahat saja. Serahkan sisanya pada kami." tulis perusahaan tersebut dalam info lowongan kerjanya dikutip dari keepo.me.

Baca Juga : Viral Petani Ukraina "Curi" dan Tarik Tank Rusia Pakai Traktor

Namun, ada peringatan yang harus dipatuhi oleh pekerja magang, yaitu selama 9 jam waktu kerja, mereka tidak diizinkan menggunakan perangkat seluler. Gadget ditengarai bisa menyebabkan penurunan kualitas tidur.

#viral #Unik #Pekerjaan