Senin, 31 Mei 2021 09:27

Ahmad Razak Pakai Kostum Spiderman Galang Dana untuk Palestina: Jalan Kaki 181 Kilometer, Terkumpul Belasan Juta

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ahmad Razak masih mengenakan kostum Spiderman di Masjid Raya Makassar, Minggu malam (30/5/2021).
Ahmad Razak masih mengenakan kostum Spiderman di Masjid Raya Makassar, Minggu malam (30/5/2021).

Ahmad Razak berjalan kaki dengan menempuh jarak sejauh 181 kilometer selama sembilan hari perjalanan dari Kabupaten Pinrang ke Kota Makassar.

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Ahmad Razak, sosok pria yang melakukan aksi peduli Palestina dengan berjalan kaki menggunakan kostum spiderman">Spiderman telah tiba di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (30/5/2021).

Ahmad rela berjalan kaki mulai dari Kabupaten Pinrang sampai Kota Makassar demi mengumpulkan donasi untuk warga Palestina">Palestina.

"Saya melakukan aksi long march dengan menggunakan kostum Spiderman guna mengumpulkan donasi untuk saudara-saudara kita yang ada di Palestina," kata Ahmad di Masjid Raya Makassar, Minggu malam (30/5/2021).

Baca Juga : Kemenag dan Baznas kirim 10 Truk Bantuan Kemanusiaan untuk Palestina

Ahmad berjalan kaki dengan menempuh jarak sejauh 181 kilometer selama sembilan hari perjalanan.

Aksi yang dilakukan dari Pinrang sampai Maros berhasil terkumpul donasi sebanyak Rp15 juta.

"Alhamdulillah sampai hari ini saya berhasil mengumpulkan dana sekitar 15 juta yang sampai Maros, yang dari Makassar belum saya hitung," ujar Ahmad.

Baca Juga : Masyarakat Luwu Utara Kirim Donasi untuk Palestina

Donasi yang dikumpulkan tersebut langsung diserahkan kepada Ustaz Zacky Mirza di Masjid Raya Makassar yang juga datang melakukan penggalangan dana untuk Palestina bersama sejumlah tokoh agama di Makassar.

"Alhamdulillah donasi ini saya akan serahkan di sini (Masjid Raya Makassar) kepada Ustaz Zacky Mirza, insyaallah bisa disampaikan ke Palestina," tutur Ahmad.

Sebagai bentuk apresiasi, Ustaz Zacky mengalungkan syal Palestina kepada Ahmad yang telah melakukan aksi tersebut.

Baca Juga : Korban Tewas di Palestina Tembus 14 Ribu Orang, 5.600 Anak-anak

Ahmad memulai berjalan kaki dari dari Pinrang sejak 22 Mei lalu dengan rute Pinrang, Parepare, Barru, Pangkep, Maros, dan berakhir di Makassar.

#aksi bela palestina #jalan kaki #palestina #Spiderman