RAKYATKU.COM,MAKASSAR - Lubang di Jalan Tanjung Bunga Makassar mulai dibenahi Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar.
Selama beberapa waktu terakhir, sepanjang Jalan Metro Tanjung Bunga dipenuhi lubang. Mulai dari yang kecil hingga yang besar. Cukup berbahaya bagi pengendara.
Andi Ashan dari Dinas PU Kota Makassar mengatakan, pengerjaan jalan tersebut telah dilakukan sejak bulan lalu. Lubang ditambal dengan aspal hotmix.
Baca Juga : PDAM Dan Dinas PU Makassar Rakor Bahas Sambungan IPAL Losari
"Kemarin anggota mulai menempel dengan hotmix. Dari depan Siloam sampai ujung (Jembatan Barombong) tapi belum tuntas. Jadi anggota tadi cuma kasih LPA yang dalam supaya mengantisipasi terjadinya kecelakaan,” katanya.