Selasa, 18 Mei 2021 20:03

Pemudik yang Telah Kembali Diminta Karantina 5 Hari

Fathul Khair Akmal
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Pemudik yang Telah Kembali Diminta Karantina 5 Hari

Pelaku perjalanan yang kembali diminta melakukan isolasi mandiri.

RAKYATKU.COM - Satgas Covid-19 meminta pelaku perjalanan yang kembali untuk melakukan isolasi mandiri. Hal ini sebagai salah satu upaya mencegah penularan Covid-19.

"Saya ingin mengingatkan kepada seluruh pelaku perjalanan untuk melakukan karantina 5 x 24 jam setelah kembali dari kampung halaman," ujar Juru Bicara Pemerintah untuk penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito dalam konferensi pers virtual, Selasa (18/5).

Wiku menyebut, karatina merupakan hal yang penting dan harus dilakukan sehingga dapat mencegah terjadinya penularan covid-19 kepada orang-orang terdekat.

Oleh karena itu, agar karantina yang dilakukan oleh para pelaku perjalanan yang baru saja kembali dapat berjalan dengan efektif, maka Satgas Covid-19 di daerah diminta untuk dapat mengoptimalisasi peran posko penanganan covid-19.

Selain itu, Satgas Covid-19 daerah diminta untuk segera berkoordinasi dengan fasilitas kesehatan apabila ditemukan kasus positif covid-19 agar segera diambil langkah penanganan

"Segera data dan laporkan serta pastikan seluruh pelaku perjalanan melakukan karantina mandiri," ucap dia.

#Pemudik