Kamis, 13 Mei 2021 14:31

Terus Bertambah, Sudah 1.923 WNA di Indonesia Positif Covid-19

Fathul Khair Akmal
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Terus Bertambah, Sudah 1.923 WNA di Indonesia Positif Covid-19

1.923 warga negara asing (WNA) positif terinfeksi Covid-19 di Indonesia.

RAKYATKU.COM - Sebanyak 1.923 warga negara asing (WNA) positif terinfeksi Covid-19 di Indonesia. Jumlahnya meningkat 10 dari data Rabu (12/5/2021), yang masih 1.913 WNA terkonfirmasi terpapar Covid-19.

Dari total 1.923 WNA positif Covid-19, 1.739 di antaranya sudah sembuh dan 18 meninggal dunia. WNA yang sembuh dari Covid-19 bertambah 14 dari data sebelumnya masih 1.725, sedangkan kasus kematian tidak mengalami peningkatan.

Sementara itu, 166 WNA sedang menjalani perawatan maupun isolasi akibat terinfeksi Covid-19. Menurun empat dari data sebelumnya mencapai 170 WNA yang menjalani perawatan atau isolasi dikutip dari liputan6.com.

Baca Juga : Wali Kota Makassar Ingatkan Varian Baru Covid-19

Demikian laporan Kementerian Kesehatan melalui covid19.go.id, Kamis (15/4/2021). Kementerian Kesehatan juga mencatat, 26 WNA berstatus suspek dan 640 kontak erat dengan kasus Covid-19 di Indonesia. Selain itu, 337 WNA telah direpatriasi atau dikembalikan ke negara asalnya terkait virus asal Wuhan, China itu.

#Covid-19