Selasa, 04 Mei 2021 14:56

Ini Hasil Survei Capres Terbaru yang Bikin Qodari Gembira dan Bilang, "Yes, Yes, Yes!"

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ini Hasil Survei Capres Terbaru yang Bikin Qodari Gembira dan Bilang, "Yes, Yes, Yes!"

M Qodari paling senang. Selama ini dia memang sangat menginginkan Jokowi dan Prabowo menyatu di Pilpres 2024.

RAKYATKU.COM - Ini hasil survei Litbang Kompas. Mereka memotret elektabilitas kandidat calon presiden untuk 2024. Lalu, mengapa Direktur Indo Barometer, M Qodari yang girang?

Hasil survei itu tidak menguntungkan bagi para penerus Jokowi. Elektabilitas mereka sangat jauh. Hanya Prabowo dan Anies Baswedan di atas 10 persen. Selebihnya masih jauh di bawah.

Walau sudah menjabat dua periode, Jokowi masih unggul 24 persen. Posisi kedua ditempati Prabowo Subianto dengan 16 persen. Disusul Anies Baswedan 10 persen, Ganjar Pranowo 7 persen, dan Sandiaga Uno 4 persen.

Survei Litbang Kompas ini digelar 13-26 April 2021 dan dirilis ke publik, Selasa (4/5/2021). Survei dilakukan dengan wawancara tatap muka. Sebanyak 1.200 responden dipilih secara acak di 34 provinsi. Margin of error penelitian sebesar +- 2,8 persen.

Direktur Indo Barometer M Qodari paling senang. Selama ini dia memang sangat menginginkan Jokowi dan Prabowo menyatu di Pilpres 2024.

Menurut dia, jika kedua tokoh itu berpasangan, maka hampir dipastikan mereka akan melawan kolom kosong. Tidak bakal ada yang berani melawan.

"Hidup Jokowi-Prabowo 2024. Yes, yes, yes. Salam tiga periode. Itu (menyatunya Jokowi-Prabowo) akan membuat Indonesia aman, damai, dan sejahtera, Insyaallah," kata Qodari.

Qodari mengaku miris melihat pertarungan politik yang bernuansa memecah belah bangsa selama ini.

Berikut elektabilitas bakal capres hasil survei Litbang Kompas:

Joko Widodo: 24%
Prabowo Subianto: 16%
Anies Baswedan: 10%
Ganjar Pranowo: 7%
Sandiaga Uno: 4%
Ridwan Kamil: 3%
Agus Harimurti Yudhoyono: 3%
Basuki Tjahaja Purnama: 3%
Tri Rismaharini: 2%
Gatot Nurmantyo: 2%
Mahfud Md: 1%
Lainnya: 2%
Belum ada/rahasia: 21%

Litbang Kompas juga memotret pilihan pendukung Jokowi jika mantan wali kota Solo itu tak maju lagi di Pilpres 2024 karena terbentur aturan 2 periode.

Ternyata, sebagian besar belum menentukan pilihan. Hanya 5 persen yang memilih Prabowo Subianto. Lalu, Ganjar Pranowo 3 persen, Basuki Tjahaja Purnama 2 persen, Anies Baswedan 2 persen, Tri Rismaharini 1 persen, Agus Harimurti Yudhoyono 1 persen, dan Sandiaga Uno 1 persen.

Sedangkan Mahfud Md, Ridwan Kamil, Gatot Nurmantyo, dan beberapa nama lain, semuanya di bawah 1 persen.

Survei ini dilakukan melalui wawancara tatap muka. Sebanyak 1.200 responden dipilih secara acak di 34 provinsi. Margin of error penelitian sebesar +- 2,8%.

 

#survei capres terbaru #m qodari