Minggu, 18 April 2021 18:01
Editor : Alief Sappewali

RAKYATKU.COM,MAKASSAR - Leg kedua antara PSM Makassar melawan Persija Jakarta diperkirakan akan berjalan seru. Apalagi kedua tim sama-sama memiliki gengsi yang tinggi.

 

Berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah. PSM menargetkan akan mencetak gol pertama agar bisa mendominasi jalannya pertandingan. Sedangkan Persija belum bisa menepati janjinya untuk misi balas dendam.

Dalam laga tersebut, Macan Kemayoran dipastikan akan memakai jasa kiper seniornya, Andritany Ardhiyasa yang bermain cemerlang saat bermain di leg pertama. Beberapa kali kiper Timnas tersebut jatuh bangun menyelamatkan gawangnya.

Baca Juga : Jelang laga PSM v PSS, Syamsuddin Umar: PSM Kuat Bertahan, Lemah dalam Penyerangan

Di PSM sendiri, Syamsuddin Batolla masih mempercayai kiper muda asal Jeneponto, Hilmansyah. Selama pertandingan, ia menunjukkan jati dirinya, bahwa ia layak mengisi kiper nomor satu di Juku Eja.

 

Pemain belakang Persija, Marco Motta harus absen karena mendapatkan kartu merah pada leg pertama. Ia digantikan oleh Alfath Faathier. Tidak banyak yang berubah, anak asuh Sudirman ini masih memakai jasa Otavio Dutra, Yann Motta dan tentu saja Novri Setiawan.

Sedangkan kubu belakang Juku Eja, sudah pasti diisi oleh Erwin Gutawa yang bermain spartan beberapa pertandingan terakhir. Menemani Erwin di posisi tengah, ada Hasyim Kipuw. Didukung oleh Zulkifli Syukur dan Abdul Rachman.

Baca Juga : PSM Makassar Siap Kemungkinan Adu Penalti Lawan PSS Sleman

Untuk posisi gelandang, Macan Kemayoran lebih berbahaya. Ada Marc Klok, Rohit Chand, Ramdani Lestaluhu dan pemain Timnas Osvaldo Haay. Sementara PSM ada Sutanto Tan, M. Arfan dan Rasyid Bakri.

Pada pertandingan kemarin, Rasyid sering kehilangan bola. Namun, dipastikan di leg kedua ini, dirinya telah belajar dari pertandingan sebelumnya. Sehingga malam nanti, Sang Pangeran (julukannya) akan bermain spartan.

Di ujung tombak, pemain muda PSM Saldy, Yakob Sayuri dan M. Rizky Eka akan beradu ketajaman dengan penyerang Macan Kemayoran, Marko Simic dan mantan pemain Pasukan Ramang Heri Susanto.

Baca Juga : Prediksi M Ilham, Persija Akan Kewalahan Hadapi Persib

Pertandingan ini akan disiarkan langsung oleh Indosiar, malam ini, Minggu (18/4/2021) pukul 21.30 wita.

Berikut prediksi susunan pemain PSM vs Persija:

PSM Makassar: Hilman Syah (gk); Zulkifli Syukur (c), Hasyim Kipuw, Erwin Gutawa, Abdul Rachman; Rasyid Bakri, Sutanto Tan, Muhammad Arfan; Saldy, Yakob Sayuri, Muhammad Rizky Eka.

Baca Juga : Lupakan Kekalahan di Semifinal, PSM Makassar Optimis Tundukkan PSS Sleman

Persija Jakarta: Andritany Ardhiyasa (gk/c); Alfath Faathier, Otavio Dutra, Yann Motta, Novri Setiawan; Rohit Chand, Ramdani Lestaluhu, Marc Klok, Osvaldo Haay; Heri Susanto, Marko Simic

Penulis : Gilang Ramadhan