Senin, 12 April 2021 08:02

Peringati Hari Bumi, OPAB Gempa Gelar Kegiatan Langit Biru Makassar

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Peringati Hari Bumi, OPAB Gempa Gelar Kegiatan Langit Biru Makassar

Kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan kesadaran kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan.

RAKYATKU.COM,MAKASSAR -- Organisasi Petualangan Alam Bebas Generasi Muda Pecinta Alam Makassar (OPAB GEMPA) mengelar kegiatan yang diberi nama Langit Biru Makassar, Minggu (11/4/2021).

Dalam rangka Hari Bumi Sedunia di Center Point of Indonesia (CPI) Makassar.

Koordinator lapangan, Adriyanto Rahman Salim mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan kesadaran kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan.

Baca Juga : Peringati Hari Bumi, Mercure Nexa Pettarani Tanam 1000 Pohon

"Menyadarkan masyarakat pentingnya menjaga lingkungan bersih dan sehat dengan menggunakan BBM berkualitas," ujarnya kepada Rakyatku.com, Minggu (11/4/2021).

Kegiatan diisi berbagai acara seperti penampilan teatrikal Hari Bumi dengan menggunakan tanah liat yang dilumurkan ke tubuh mereka oleh penggiat seni gedung kesenian.

Selain itu dilakukan juga aksi kampanye menggunakan atribut pataka yang disediakan. Dilakukan juga pembagian bibit gratis kepada warga yang melintas di CPI.

Baca Juga : Peringati Hari Bumi, KALLA Tanam Ribuan Bibit Bersama Pemprov Sulsel

Ada juga penandatanganan deklarasi Langit Biru Makassar oleh beberapa stakeholder seperti Dinas Lingkungan Hidup, Pertamina Regional Sulawesi, Pramuka Saka Wanabakti Makassar, Pramuka Saka Wanabakti Gowa, Pramuka Peduli Kwarcab Makassar, dan Sobat Bumi Makassar.

Penulis : Usman Pala
#OPAB gempa #makassar #hari bumi