Selasa, 16 Maret 2021 23:27

Takut Jarum, Begini Aksi Menggemaskan Anggota DPRD Sulsel saat Akan Disuntik Vaksin

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Foto: Tangkapan layar video.
Foto: Tangkapan layar video.

Taqwa Muller mengakui memang fobia dengan jarum suntik sejak dahulu. Bahkan mau pergi ke dokter saja saya harus ditemani oleh istri.

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Seorang legislator memperlihatkan aksi menggemaskan saat puluhan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulsel menjalani vaksinasi COVID-19 di kantor DPRD Sulsel, Senin (15/3/2021).

Taqwa Muller, legislator Fraksi Golkar bertingkah lucu ketika jarum suntik akan ditusukkan petugas ke lengannya. Dia terlihat sangat takut jarum suntik menyentuh dan menembus kulitnya.

Tingkah Taqwa Muller sontak mengundang perhatian dan tawa dari orang-orang yang ada saat itu, termasuk sesama anggota dewan yang menjadi wakil rakyat Sulsel.

Baca Juga : Ketua DPRD Sulsel Kunjungan ke Barru, Dorong Pemanfaatan Bantuan Pertanian

Wakil Ketua DPRD Sulsel, Syaharuddin Alrif, mengatakan fenomena vaksinasi yang beredar di media sosial terkait video, baik aparat keamanan, pengusaha, dan warga lainnya menjerit saat divaksin ternyata muncul juga saat anggota dewan divaksin.

"Ternyata video-video yang beredar itu bukan hoaks. Di sini juga terjadi. Ada anggota menjerit saat disuntik dan saya lihat sendiri. Mungkin itu bentuk ekspresinya," kata Syahar, sapaan akrabnya.

Syahar mengatakan, vaksinasi ini sangat penting bagi tubuh. Apalagi untuk meningkatkan imun khususnya anggota DPRD yang padat dan bertemu dengan berbagai orang.

Baca Juga : Ian Latanro Salurkan 12 Ribu Bibit Durian Musang King di Enrekang

Dia menyebut, masyarakat tidak perlu khawatir apalagi takut secara berlebihan untuk menerima vaksin. Sebab, tujuannya demi keselamatan bersama, minimal sudah ada antibodi yang masuk ke dalam tubuh sebagai penguatan imun.

"Mengingat kerja-kerja sebagai anggota dewan juga rentan karena bersentuhan langsung dengan masyarakat. Kita jangan khawatir berlebihan karena ini juga untuk kebaikan kita bersama," tambah politisi NasDem tersebut.

Sementara itu, Taqwa Muller mengakui memang fobia dengan jarum suntik sejak dahulu. Takut dengan jarum suntik, saat akan divaksin dia memegang erat salah seorang staf DPRD Sulsel.

Penulis : Syukur
#dprd sulsel #vaksinasi covid-19 #Fobia #Jarum Suntik