Sabtu, 13 Maret 2021 22:20

Anggota DPRD Tuding Istrinya Kuasai Pajero Pelat Merah, Ini Pernyataan Keras Mantan Bupati Pangkep

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Syamsuddin A Hamid
Syamsuddin A Hamid

Syamsuddin menjelaskan asal usul mobil Pajero yang kini digunakan istrinya.

RAKYATKU.COM,PANGKEP -- Kisruh kendaraan dinas (randis) yang diduga dikuasai sejumlah pejabat dan keluarganya membuat mantan Bupati Pangkep, Syamsuddin A Hamid bereaksi keras, Minggu (13/3/2021).

Menurutnya, DPRD harus tahu bahwa randis itu tidak ada yang dikuasai mantan pejabat di eranya. Kalau pun ada pejabat, itu masih hak mereka

"Semua randis itu sudah sesuai hak peruntukannya, para eks pejabat maupun organisasi pemerintahan lainnya," ujar Syamsuddin.

Baca Juga : Warga Pangkep Digegerkan Temuan Mayat Perempuan Dalam Koper

"Mereka yang mendapat kendaraan dinas adalah mereka yang masih bekerja di pemerintahan ataupun organisasi yang bekerja untuk pemerintah, seperti penasihat pemerintah serta perusda," tambah Syamsuddin.

Dia juga geram dengan pernyataan anggota DPRD yang menuding kendaraan milik istrinya adalah randis.

"Pajero milik istri saya itu dia beli sendiri saat maju sebagai anggota DPR RI. Dia tidak mau menggunakan mobil pemerintah untuk menghindari segala yang tidak benar pada keluarganya saat momen politik," ujarnya.

Baca Juga : Diduga Karena Depresi, Pria di Pangkep Nekat Gantung Diri

Mantan bupati Pangkep dua periode mengancam akan melawan DPRD jika membuat pernyataan yang mengandung fitnah ke publik.

 

Penulis : Tajuddin Mustaming
#Kendaraan Dinas #Syamsuddin Hamid #pangkep