RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Presiden Indonesia, Joko Widodo (Jokowi), dijadwalkan akan melakukan kunjungan ke Kota Makassar, Sulawesi Selatan, pada Kamis (18/3/2021). Kunjungan Presiden akan singkat, hanya 12 jam.
Sekretaris Pemprov Sulsel, Abdul Hayat Gani, mengungkapkan kunjungan utama Jokowi untuk memantau jalannya program vaksinasi, khususnya di sejumlah puskesmas di Makassar.
Durasi kunjungan Presiden yang tergolong singkat, pihaknya pun segera menyiapkan segala sesuatunya demi menyukseskan kegiatan nanti.
Baca Juga : Pemerintah Provinsi Terus Berupaya untuk Menurunkan Stunting di Sulsel
Termasuk mempersiapkan protokol kesehatan di puskesmas yang menjadi titik kunjungan Presiden.
"Tentu kita sama-sama semua menyukseskan kunjungan Presiden yang sangat terbatas yakni hanya 12 jam," kata Abdul Hayat usai rapat virtual bersama dengan Sektretariat Kepresidenan.
Khusus di puskesmas yang akan dikunjungi, pihaknya akan menerapkan protokol kesehatan ketat.
Baca Juga : Evaluator Kemendagri Sebut Kinerja Prof Zudan di Sulsel Sangat Baik
"Mungkin paling maksimal 50 orang yang simbolis divaksin," ujar Abdul Hayat, Jumat (12/3/21).
Selain memantau program vaksinasi, Jokowi juga dijadwalkan meninjau Kolam Regulasi Nipa-Nipa yang dibangun oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Kolam ini berada di wilayah Kota Makassar, Kabupaten Gowa, dan Maros.