Rabu, 10 Maret 2021 16:22

Lantamal VI Akan Bentuk Kampung Bahari Nusantara, Pemkot Makassar Siap Mendukung

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Audensi Asisten Potensi Maritim (Aspotmar) Danlantamal VI Kolonel Marinir I Dewa Gede Wirawan beserta tim di kediaman Wali Kota Makassar, Jalan Amirullah, Makassar. Rabu (10/3/2021).
Audensi Asisten Potensi Maritim (Aspotmar) Danlantamal VI Kolonel Marinir I Dewa Gede Wirawan beserta tim di kediaman Wali Kota Makassar, Jalan Amirullah, Makassar. Rabu (10/3/2021).

Nantinya, Kampung Bahari Nusantara akan diagendakan pengembangan pada klaster edukasi, ekonomi, kesehatan, pariwisata, dan pertahanan.

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Pemerintah Kota Makassar siap mendukung program TNI AL, yakni pembentukan Kampung Bahari Nusantara (KBN) di kampung nelayan Untia yang dilaksanakan oleh Pangkalan Utama TNI AL VI (Lantamal VI) Makassar.

Dukungan ini disampaikan secara langsung oleh Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, saat menerima audensi Asisten Potensi Maritim (Aspotmar) Danlantamal VI Kolonel Marinir I Dewa Gede Wirawan beserta tim di kediaman Wali Kota Makassar, Jalan Amirullah, Makassar. Rabu (10/3/2021).

Danny, sapaan akrab Wali Kota, merespons positif kegiatan pembentukan Kampung Bahari Nusantara di Kelurahan Untia. "Akan dimasukkan dalam program Pemkot Makassar," kata Danny.

Baca Juga : Optimisme Makassar Menjadi Kota Kreatif UNESCO Berkat Keunikan Coto Makassar

Aspotmar Danlantamal VI Kolonel Marinir I Dewa Gede Wirawan mengatakan, "Kami beserta tim Lantamal VI datang ke Wali Kota Makassar dalam rangka memberi gambaran dan penjelasan tentang ketentuan dan tahapan kegiatan pembentukan Kampung Bahari Nusantara Lantamal VI."

Nantinya, Kampung Bahari Nusantara akan diagendakan pengembangan pada klaster edukasi, ekonomi, kesehatan, pariwisata, dan pertahanan.

Aspotmar Danlantamal VI menambahkan, beberapa agenda di Untia nantinya di antaranya akan dilaksanakan sosialisasi bela negara, pengurusan kartu BPJS, pelaksanaan vaksin COVID-19 kepada warga.

Baca Juga : Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar Terima Kunjungan Tim Morula IVF

Turut hadir dalam kegiatan audensi ini, yakni Kadispotmar Lantamal VI, Paban Komsos dan Bakti TNI Spotmar Lantamal VI, dan Kasubdis Daya Guna Dispotmar Lantamal VI.

#Lantamal VI Makassar #pemkot makassar #Kampung Bahari Nusantara