Kamis, 11 Februari 2021 12:05

Takut Ditinggal Mati Duluan, Pasangan Lansia Ini Bermohon Disuntik Mati Bersamaan

Fathul Khair Akmal
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Iravati Lavete dan Narayan Lavete | www.business-standard.com
Iravati Lavete dan Narayan Lavete | www.business-standard.com

Mereka takut salah satu di antara mereka ada yang meninggal duluan, dan yang satu akan ditinggal sendirian.

RAKYATKU.COM - Pasangan ini saling mencintai satu sama lain. Di usianya yang udah senja, mereka mulai ngerasa takut sama kematian.

Mereka takut salah satu di antara mereka ada yang meninggal duluan, dan yang satu akan ditinggal sendirian.

Iravati Lavete adalah seorang perempuan berusia 78 tahun dan suaminya bernama Narayan Lavete (87 tahun). Keduanya menulis surat untuk Presiden Ram Nath Kovind pada akhir bulan Desember.

Baca Juga : Heboh, Pria Memakai Kaos Oblong Bersarung Biru Munculkan Uang dari Balik Bantal

Mereka mengajukan surat izin agar mereka disuntik euthanasia. Ini adalah suntikan untuk dengan dosis tinggi, sehingga bisa membuat orang meninggal dunia atau dengan kata lain mereka minta disuntik mati.

Ketakutan mereka akan hidup sendiri dan kesepian bener-bener bikin pasangan ini mengambil tindakan yang tidak biasa. Mereka sampai pengin meninggal bersama sehingga tidak ada yang merasa kehilangan. Sebenernya cinta bukan jadi alasan satu-satunya yang menyebabkan pasangan ini ambil tindakan nekat.

Ketakutan akan rasa sepi itu dipengaruhi juga sama kehidupan mereka yang sekarang. Mereka menjalani rutinitas yang membosankan tiap harinya. Mereka cuma hidup berdua, ngobrol berdua, pokoknya jarang bahkan hampir tidak pernah berkomunikasi dengan lingkungan luar.

Baca Juga : Wanita Ini Cek Rekening Bank Setelah 60 Tahun, Perubahan Saldonya Bikin Kaget

Pasangan ini juga mengaku udah capek menjalani hidup. Mereka udah sakit-sakitan. Mereka takut saat kondisinya udah makin parah, tidak akan ada orang yang mau nolong mereka. Pasangan ini percaya bahwa membiarkan mereka hidup di dunia ini adalah tindakan kriminal yang sangat kejam.

Setelah ditanya lebih lanjut, ternyata keinginan untuk melakukan suntik euthanasia ini sudah muncul sejak 25 tahun yang lalu. Narayan pertama punya ide buat bunuh diri setelah mendengar bahwa ada suntikan euthanasia.

Sumber: keepo.me

#viral #Unik #aneh