Rabu, 03 Februari 2021 19:37

Sedang Melintas Naik Motor, Seorang Perempuan Tertimpa Pohon Tumbang di Bulukumba

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Motor korban yang tertimpa pohon tumbang di Bontomacinna, Rabu (3/2/2021).
Motor korban yang tertimpa pohon tumbang di Bontomacinna, Rabu (3/2/2021).

Peristiwa itu terjadi di Dusun Makbar, Desa Bontomacinna, Kecamatan Gantarang. Pohon itu tumbang karena sudah mati dan lapuk.

RAKYATKU.COM - Angin kencang disertai hujan lebat melanda Bulukumba menjelang petang, Rabu (3/2/2021).

Beberapa pohon di tengah Kota Bulukumba, tumbang. Salah satunya di Jalan Siswomiharjo.

Di Kecamatan Gantarang, hal serupa terjadi. Pohon tumbang melintang jalan.

Baca Juga : Polisi Bersama Tim PLN Evakuasi Pohon Tumbang yang Menutupi Badan Jalan di Desa Pasaka

Tak hanya menghambat arus lalu lintas, seorang warga jadi korban. Dia tertimpa pohon saat sedang melintas. Korban bernama Risna Sridinda (30).

Peristiwa itu terjadi di Dusun Makbar, Desa Bontomacinna, Kecamatan Gantarang. Pohon itu tumbang karena sudah mati dan lapuk.

"Tim reaksi cepat sudah berada di lokasi untuk lakukan evakuasi," ujar Kepala BPBD Bukukumba, Andi Akrim Amir.

Baca Juga : Kanwil Kemenkumham Sulsel Lakukan Pendampingan Penilaian KKP HAM dan Pelaporan Aksi HAM di Tiga Kabupaten

Korban kini dalam penanganan medis di RSUD Andi Sulthan Daeng Radja, Bulukumba.

Andi Akrim mengimbau warga agar tetap waspada dan menghindari wilayah yang memiliki pepohonan besar saat hujan deras disertai angin kencang.

 

Penulis : Rahmatullah
#pohon tumbang #Bulukumba