Rabu, 03 Februari 2021 17:07

Gempa M5,2 Kembali Guncang Majene, BMKG: Getarannya Seperti Ada Truk yang Sedang Berlalu

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Gempa M5,2 Kembali Guncang Majene, BMKG: Getarannya Seperti Ada Truk yang Sedang Berlalu

Guncangan gempa bumi ini dirasakan di daerah Majene dan Mamuju. Getaran dirasakan nyata dalam rumah. Seakan-akan ada truk yang berlalu.

RAKYATKU.COM -- Gempa kembali mengguncang Majene beberapa menit yang lalu. Tercatat pukul 16.25.38 wita pada Rabu sore (3/2/2021).

Hasil analisis BMKG menunjukkan, gempa bumi ini memiliki parameter update dengan magnitudo 5,1. Berada pada koordinat 2,99 LS dan 118,86 BT.

Berlokasi di darat pada jarak 6 kilometer arah barat laut Majene, Sulawesi Barat pada kedalaman 17 kilometer.

Baca Juga : BMKG Lakukan TMC Antisipasi Cuaca Ekstrem Periode Mudik Lebaran

Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Bambang Setiyo Prayitno mengatakan, dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat adanya aktivitas sesar lokal.

"Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempa bumi memiliki mekanisme pergerakan mendatar naik (Oblique Thrust Fault)," jelas Bambang.

Guncangan gempa bumi ini dirasakan di daerah Majene dan Mamuju. Getaran dirasakan nyata dalam rumah. Seakan-akan ada truk yang berlalu.

Baca Juga : Gempa Magnitudo 4,6 Guncang Kepulauan Selayar Sulsel

Sementara di Polewali, getaran dirasakan oleh beberapa orang. Benda-benda ringan yang digantung bergoyang.

Hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempabumi tersebut.

"Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami," tambah Bambang.

Baca Juga : Gempa Magnitudo 5,3 Guncang Palu, Sulawesi Tengah

Hingga pukul 16.45 wita, hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempa bumi susulan.

Meski demikian, masyarakat diimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Warga diminta menghindari bangunan yang retak atau rusak diakibatkan oleh gempa.

Baca Juga : Prediksi BMKG, El Nino Bertahan hingga Akhir Tahun 2023

"Periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal Anda cukup tahan gempa, ataupun tidak ada kerusakan akibat getaran gempa yg membahayakan kestabilan bangunan sebelum Anda kembali ke dalam rumah," katanya.

Penulis : Rahmatullah
#gempa sulbar #bmkg