Jumat, 15 Januari 2021 17:32
Wakalpolda Sulsel Brijen Pol Drs Halim Pagarra membuka launching vaksininasi Covid 19 di Poliklinik Biddokes Polda Sulsel, Jumat(15/1).
Editor : Trio Rimbawan

RAKYATKU.COM,MAKASSAR-Wakapolda Sulawesi Selatan, Brigjen Pol Drs Halim Pagarra, MH launching Program Vaksinasi Covid-19 di Poliklinik Bid Dokkes Polda Sulsel. Jumat (15/01/2021).

 

Dalam launching Program Vaksinasi Bid Dokkes Polda Sulsel tersebut Wakapolda Sulsel didampingi Irwasda, Kabid dokkes, Kabid Humas polda Sulsel.

“Untuk tahap pertama ini yang divaksin adalah tenaga kesehatan, selanjutnya untuk tahap kedua yaitu personel TNI- POLRI yang memenuhi syarat untuk divaksin” ucap Wakapolda Sulsel Brigjen Pol Drs Halim Pagarra MH.

Baca Juga : Gebyar Vaksin Covid-19, Pemkab Gowa Siapkan Doorprize Puluhan Sepeda Motor

Sedangkan tenaga kesehatan yang divaksin pada acara launching program vaksinasi Bid Dokkes Polda Sulsel yaitu Dr Airlangga dari Klinik Bid Dokkes dan Dr Andi Masdipa Dokter Rumah Sakit Ibnu Sina Makassar.

 

Selain siap menjalankan Vaksinasi, personel Polda Sulsel juga berkomitmen akan melakukan pengawalan dan pengamanan guna memastikan program program pemerintah dalam pemberian vaksin Covid-19 kepada seluruh masyarakat Sulsel bisa berjalan dengan sukses dan aman.