Selasa, 05 Januari 2021 11:02

Kapolda Sulsel Tegaskan Siap Kawal Kedatangan hingga Pendistribusian Vaksin Corona

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Kapolda Sulsel, Merdisyam
Kapolda Sulsel, Merdisyam

Polda sudah merencanakan dan menyiapkan untuk pengamanan dan pengawalan kedatangan vaksin Covid-19 sesuai dengan prosedur yang ada.

RAKYATKU.COM - Polda Sulsel telah menyiapkan personel untuk mengawal dan melakukan pengamanan vaksinasi Covid-19.

"Di PAM dan dikawal, jumlah personel 433," kata Kombes Pol Ibrahim Tompo, kepala Bidang Humas Polda Sulsel, Senin (4/1/2020).

Kapolda Sulsel, Irjen Pol Medisyam memastikan akan mengawal hingga saat pendistribusian nantinya.

Baca Juga : Gebyar Vaksin Covid-19, Pemkab Gowa Siapkan Doorprize Puluhan Sepeda Motor

"Polda sudah merencanakan dan menyiapkan untuk pengamanan dan pengawalan kedatangan vaksin Covid-19 sesuai dengan prosedur yang ada. Mulai dari kedatangan dan saat pendistribusiannya Polda melaksanakan secara maksimal pengamanannya," kata Medisyam.

Sebelumnya, Kepala Dinas Kesehatan, dr Ichsan Mustari mengatakan akan mendapatkan jatah vaksin dari pemerintah pusat sebanyak 66.640.

Vaksin itu nantinya akan diprioritaskan bagi tenaga kesehatan, baik di Kota Makassar maupun kabupaten/kota lain di Sulsel. Vaksinasi dijadwalkan 14 Januari 2020. Serentak di seluruh Indonesia.

Baca Juga : Pria Ini Divaksinasi 90 Kali demi Jual Kartu Vaksin Palsu

 

Penulis : Syukur
#Vaksin Covid-19