Jumat, 18 Desember 2020 14:06
Ketua TP PKK Sulsel, Liestati F Nurdin M Fish, Camat Biringkanya, Andi Syahrum Makkuradde saat menghadiri acara Bakti Sosial 2020 di Kelurahan Untia, Jumat, (18/12).
Editor : Trio Rimbawan

RAKYATKU.COM,MAKASSAR-Dalam rangka memperingati Bhakti Sosial 2020,TP PKK Provinsi Sulawesi Selatan menggelar kegiatan Bulan Bhakti Kesetiakawanan Sosial dengan Tema ," Kesetiakawanan Nasional Memanusiakan Manusia ," di Kelurahan Untia Kecamatan Biringkanaya,  Jumat,  (18/12).

 

Kegiatan ini bertujuan agar masyarakat bisa kembali bangkit di masa pandemi dengan mengusung tekad Kesetiakawan Melawan Covid 19.

Kegiatan itu dihadiri langsung oleh Ketua TP PKK Sulsel, Liestiati F Nurdin M Fish, Camat Biringkanaya Dr H Andi Syahrum Makkuradde SS SE M,Si, Kadis Sosial, Kota Makassar, Lurah Katimbang, Agusman dan beberapa Tokoh Masyarakat Kelurahan Untia.

Baca Juga : TP PKK Barru dan Provinsi Sulsel Kolaborasi Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat

Acara ini diketahui berlangsung atas kerja sama dengan Dinas Sosial Kota Makassar dan Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Selatan , BPBD Provinsi Sulawesi Selatan dan TP PKK Provinsi Sulawesi Selatan .

 

Dalam kegiatan tersebut, Ketua PKK Provinsi Sulawesi Selatan menyerahkan bantuan Sosial sembako ke Warga. Selain itu, ia juga mengimbau seluruh masyarakat agar selalu patuhi Protokol Kesehatan ( Prokes) dan pola prilaku 3 M(Memakai Masker, Mencuci Tangan dan Menjaga Jarak).