RAKYATKU.COM - Majalah Time mengumumkan presiden terpilih Amerika Serikat,
Joe Biden, dan wakil presiden terpilih, Kamala Harris, sebagai "Person of The Year" atau Tokoh Tahun Ini oleh majalah Time.
Pemimpin Redaksi Time, Edward Felsenthal, mengatakan Biden dan Harris meraih kehormatan itu karena berhasil mengubah cerita Amerika. Menunjukkan bahwa kekuatan empati lebih berpengaruh daripada hasutan perpecahan dan menyuarakan pandangan yang memulihkan dunia yang berduka.
Felsenthal mencatat, "Setiap presiden terpilih sejak FDR (Franklin Delano Roosevelt) pada suatu saat selama masa jabatannya terpilih menjadi Person of The Year. Hampir selusin dari mereka pernah menerima kehormatan itu pada tahun pemilihan presiden. Ini adalah pertama kalinya kami menyertakan wakil presiden"
Baca Juga : Joe Biden Tegaskan Ukraina Tidak Akan Jadi Kemenangan Rusia
Kandidat Person of The Year majalah Time tahun ini adalah Presiden Donald Trump, pekerja perawatan kesehatan garis depan, dan Dr. Anthony Fauci.
Time menyebut BTS, boy band asal Korea Selatan, sebagai Entertainer of The Year (Penghibur Tahun Ini) dan menobatkan bintang bola basket Los Angeles Lakers LeBron James sebagai Athlete of The Year (Olahragawan Tahun Ini).
Majalah itu menyebut eksistensi global BTS yang sulit tertandingi di tengah pandemi Covid-19 sebagai salah satu alasannya.
Baca Juga : FBI Geledah Rumah Joe Biden, Dokumen Rahasia Ditemukan
Kelompok itu memanfaatkan basis penggemar mereka yang besar untuk mendukung berbagai program sosial seperti Black Lives Matter. Grup ini bahkan menjadi bagian penting dari berbagai acara penghargaan baru-baru ini, dengan menampilkan lagu hit No. 1 mereka yang sensasional, Dynamite.
Lagu itu, November lalu, diumumkan menghantarkan BTS meraih nominasi Grammy pertamanya.
"Ada kalanya saya masih merasa terkejut dengan semua hal yang tak terbayangkan yang terjadi," kata Suga, salah satu anggota BTS kepada Time dalam wawancara yang menyertai pengumuman tersebut. “Tapi saya bertanya pada diri sendiri. Siapa yang akan melakukan ini, jika bukan kami?”.
Baca Juga : Rapat Dadakan di Bali, Joe Biden Sebut Tak Mungkin Rudal Jatuh di Polandia Ditembakkan dari Rusia
Sumber: VOA Indonesia