Rabu, 09 Desember 2020 16:00

Suara Masuk 73 Persen, Andi Utta-Andi Edy Unggul di Bulukumba

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Suara Masuk 73 Persen, Andi Utta-Andi Edy Unggul di Bulukumba

Quick count Pilkada Bulukumba digelar INDex Indonesia. Hingga pukul 15.55 wita, suara yang masuk sudah mencapai 73,02 persen.

RAKYATKU.COM -- Bulukumba tampaknya akan dipimpin pemimpin baru. Pasangan Andi Muchtar Ali Yusuf-Andi Edy Manaf sementara unggul berdasarkan hasil quick count atau hitung cepat.

Quick count Pilkada Bulukumba digelar INDex Indonesia. Hingga pukul 15.55 wita, suara yang masuk sudah mencapai 73,02 persen.

Hasilnya, pasangan Andi Utta-Andi Edy Manaf yang berjargon Harapan Baru, unggul sementara. Pasangan bernomor urut 4 itu meraih 36,59 persen.

Baca Juga : KPU Bulukumba Baru Tetapkan Andi Muchtar Ali Yusuf-Andi Edy Manaf sebagai Pemenang Pilkada, Ini Alasannya

Posisi kedua ditempati pasangan Tomy Satria Yulianto-Andi Makkasau yang bernomor urut 3. Mereka memperoleh 30,66 persen suara.

Posisi ketiga ditempati pasangan nomor urut 2, H Askar HL-Arum Spink dengan 27,63 persen dan pasangan Andi Hamzah Pangki-Andi Murniati Makking dengan 5,12 persen.

 

#pilkada bulukumba