Jumat, 04 Desember 2020 23:02

PLN UPMK V dan Dompet Dhuafa Sulsel Bantu Pengelolaan UMKM Ikan Kering di Barru

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
PLN UPMK V dan Dompet Dhuafa Sulsel Bantu Pengelolaan UMKM Ikan Kering di Barru

Pelatihan berjalan dengan baik. Peserta diajak berdiskusi mengenai pengalamannya selama dalam berjualan.

RAKYATKU.COM,BARRU - Di pengujung tahun ini, kabar baik menghampiri ibu-ibu pemasar ikan kering di Kampung Labuang'e Kecamatan Mallusetasi, Kabupaten Barru.

Pada Kamis (3/12/2020), PT PLN UPMK V bekerja sama dengan Dompet Dhuafa Sulawesi Selatan mengadakan launching program pengemasan dan pengelolaan UMKM ikan kering.

Launching tersebut turut dihadiri Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Barru, Andi Sidda; Manager PT PLN UPMK 5, pimpinan cabang Dompet Dhuafa Sulawesi Selatan dan seluruh pelaku UMKM Ikan Teri yang berjumlah empat belas orang.

Baca Juga : PLN dan Icon Plus Akan Operasikan PLTS Atap di Kawasan Pasir Putih Pulau Dutungan

Dalam rangkaian kegiatan tersebut diadakan penyerahan bantuan etalase yang diwakili oleh Darma, salah seorang peserta UMKM.

Etalase yang diberikan bertujuan untuk meningkatkan mutu dan kualitas produk ikan kering. Hal tersebut diharapkan agar debu-debu dari jalan, asap kendaraan hingga material seperti kerikil tidak menempel pada produk yang dijual secara tradisonal ini.

Usai penutupan launching, kegiatan dilanjutkan dengan pelatihan inovasi dan pemasaran produk oleh Ibra La Iman dari Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) dan ketua Komunitas TDA Parepare yakni Haedar Hasan.

Baca Juga : Sanggar Seni Colliq Pujie Barru Terima Bantuan Uang Dari Kemensos

Pelatihan berjalan dengan baik, peserta diajak berdiskusi mengenai pengalamannya selama dalam berjualan. Dari hasil diskusi itu juga akan menjadi rujukan apa saja yang akan dilakukan oleh fasilitator yakni Dompet Dhuafa dalam mendampingi para pelaku UMKM ikan kering.

Pimpinan Cabang Dompet Dhuafa Sulsel, Rahmat HM mengatakan program pengelolaan dan pengemasan yang diberikan ke pelaku UMKM merupakan ikhtiarnya dalam melakukan upaya pemberdayaan masyarakat pesisir.

Baca Juga : Rumah Terbakar, Warga Mengaku Sempat Lihat Petir

"Sebab program pemberdayaan inj merupakan program andalan lembaga, karena kebermanfaatannya yang meluas," ujar Rahmat.

Program ini merupakan bentuk bantuan CSR (Corporate Social Responsibility) dari PT PLN yang bermitra dengan Dompet Dhuafa sebagai pelaksana kegiatan yang mendampingi UMKM selama satu tahun kedepan.

Harapannya, semoga membawa banyak perubahan terutama memberi dampak dari segi ekonomi bagi para pemasar ikan kering di kampung Labuang'e.

Baca Juga : Usai Pelantikan, Bunda PAUD Kiru-Kiru Diminta Segera Berinovasi

 

Penulis : Achmad Afandy
#barru