Senin, 23 November 2020 14:44

Berbulan-bulan Buron, Resmob Polres Wajo Bekuk Pelaku Curanmor Asal Bone di Kolaka

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Pelaku saat diamankan polisi.
Pelaku saat diamankan polisi.

Pelaku adalah IW (30), warga asal Kabupaten Bone yang akhirnya ditangkap di Kolaka Utara, Sulawesi Tenggara, usai berbulan-bulan buron.

RAKYATKU.COM, WAJO - Personel Resmob Polres Wajo membekuk pelaku pencurian motor (curanmor) yang beraksi di wilayah hukum Polres Wajo.

Pelaku adalah IW (30), warga asal Kabupaten Bone yang akhirnya ditangkap di Kolaka Utara, Sulawesi Tenggara, usai berbulan-bulan buron.

Pelaku diamankan di lokasi pelariannya di Desa Saludongka, Kecamatan Pakue Utara, Rabu (18/11/2020) lalu.

Baca Juga : Ajari Anak Berbagi Sejak Dini, PAUD Terpadu Fieqfand Kids School dibantu Sat Lantas Polres Wajo Bagikan Takjil di Jalan

Petani asal Bone itu mencuri motor Yamaha Jupiter Z di kolong rumah di Desa Mantili, Kecamatan Takkalalla, pada Maret lalu.

Kapolres Wajo, AKBP Muhammad Islam Amrullah, melalui Kasubbag Humas Polres Wajo, Iptu Ami Suwandi membenarkan penangkapan ini.

Pelakunya, kata dia, sudah diamankan di Mapolres Wajo. "Pelakunya sudah kami amankan guna penyidikan lebih lanjut," katanya.

Penulis : Abd Rasyid. MS
#Curanmor #polres wajo