MAKASSAR - Kaum milenial pendukung pasangan Mohammad Ramdhan Pomanto-Fatmawati Rusdi (Danny-Fatma) terus bergerak menggalang dukungan dengan kampanye kreatif jelang pencoblosan Pilkada Makassar.
Mereka menyasar pemilih pemula dan milenial. Berbagai kreatifitas kampanye yang dijalankan agar bersentuhan langsung dengan milenial, tanpa menjelek-jelekkan kandidat lain.
Koordinator Komunitas Milenial ADAMA’, Abd Muis mengatakan, selama ini, pihaknya menggalang dukungan atau menyosialisasikan Danny-Fatma dengan cara-cara kreatif , santun dan mendidik tanpa menjelek-jelekkan kandidat lain.
Baca Juga : Danny-Fatma Resmi Ditetapkan Sebagai Pemenang Pilkada Makassar
“Kami fokus pada pemilih milenial dengan melakukan kampanye atau sosialisasi yang positif tentang Danny-Fatma,” kata Muis, Rabu (11/11/2020).
Sementara sejumlah pemuda juga terpanggil mendukung Danny-Fatma. Mereka bahkan membentuk komunitas tersendiri pasca-debat kandidat perdana pekan lalu. Nama komunitasnya, yakni Milenial Bersatu.
"Kegiatan yang kami lakukan seluruhnya berkaitan dengan anak muda. Karena memang tujuan kami salah satunya adalah menggalang dukungan pemilih pemula untuk Danny-Fatma," kata perwakilan Milenial Bersatu ADAMA', Rizal Gunawan.
Baca Juga : Hindari Kerumunan di Masa Pandemi, Danny Minta Tim dan Relawan Tak Usah ke Lokasi Penetapan
Satu di antaranya kegiatan yang digelar adalah membedah visi misi maupun program strategis milik Danny-Fatma. Dengan begitu, pemilih yang disasar tidak sekadar ditawarkan janji-janji semu, tetapi program yang memang sangat relevan dengan kebutuhan masyarakat Kota Makassar.
"Ini sangat penting. Apalagi para pemilih pemula ini biasanya kritis. Nah, dengan memberikan gambaran seluruh program Danny-Fatma, mereka juga bisa memberikan masukan apa saja yang dilakukan jika Danny-Fatma terpilih memimpin Kota Makassar nanti," beber Rizal.
Kampanye kreatif ini, sekaligus mengedukasi pemilih pemula agar melek politik dan menyalurkan hak pilihnya. Sebab, jumlah pemilih pemula alias baru di Pilkada Makassar, tercatat sebanyak 103.104 orang.
Baca Juga : 23 Januari, KPU Makassar Agendakan Penetapan Danny-Fatma
Salah satu anggota Milenial Bersatu ADAMA', Muh Fatir Syam, mengatakan dari berbagai kegiatan, para pemilih pemula atau milenial, sangat merespons positif program Danny-Fatma.
Beberapa program yang mendapat atensi di antaranya 10.000 skill training gratis dan 100.000 kemudahan akses dan peluang kerja. Selain itu, 1.000 beasiswa anak lorong berprestasi.
"Program Danny-Fatma dianggap sangat pro anak muda dan alhamdulillah mendapat tanggapan baik," ucap Fatir.