Rabu, 04 November 2020 18:53
Pilkada Luwu Utara

Komunitas Adidas Galang Dukungan Milenial untuk Menangkan Indah-Suaib

Redaksi
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Komunitas Adidas Galang Dukungan Milenial untuk Menangkan Indah-Suaib

Indah dinilai paling layak untuk kembali memimpin Luwu Utara 2021-2026.

LUWU UTARA - Alumni Pesantren Datok Sulaiman Palopo yang tergabung dalam komunitas Anak Didik Datok Sulaiman (Adidas), solid bergerak untuk memenangkan pasangan calon nomor urut 2, Indah Putri Indriani-Suaib Mansur di Pilkada Luwu Utara

"Di Luwu Utara, anggota Adidas itu ada 320 orang, tersebar di semua kecamatan se Luwu Utara. Kami punya target sendiri, selain meyakinkan keluarga masing masing anggota, kita juga fokus mengajak dan yakinkan kalangan milenial untuk memilih Indah-Suaib," kata Ketua Adidas Luwu Utara, Ashar Mustaring. Rabu (04/11/2020).

Ashar menambahkan, mendukung Indah Putri Indriani bukan hanya karena Indah alumni pesantren Datok Sulaiman. Namun, diantara semua kandidat yang ada, hanya Indah dinilai paling layak untuk kembali memimpin Luwu Utara 2021-2026.

Baca Juga : Punya Jaringan Luas, Eks Kades Dandang Yakin Andi Rahim Mampu Bangun Lutra

"Selama periode beliau empat tahun terakhir, kita lihat sendiri bagaimana ibu Indah ini membangun. Biar kita tidak cerita lagi, karena masyarakat sudah lihat dan rasakan sendiri," ungkapnya.

Selama memimpin Luwu Utara, lanjut Ashar, Indah banyak mengukir prestasi yang tak bisa diraih bupati bupati sebelumnya. Salah satunya meraih penghargaan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriks Keuangan (BPK) RI. "Selama Indah bupati Luwu Utara setiap tahun Luwu Utara mendapatkan WTP," tegasnya.

"Jadi saya mengajak seluruh keluarga besar Datok Sulaiman yang ada di Luwu Utara, ayo kita sama sama bergerak untuk kembali memenangkan ibu Indah," tutup Ashar. (*)

#Pilkada Luwu Utara