RAKYATKU.COM, PANGKEP - Calon wakil bupati Pangkep nomor urut 4, Lutfi Hanafi disambut puluhan emak-emak di Jalan Cendana Timur, Kelurahan Paddoang-doangan, Rabu (7/10/2020).
Warga Kelurahan Paddoang-doangan mengaku, sangat membutuhkan program Andi Nirawati-Lutfi Hanafi (Anir-Lutfi) dalam mengatasi krisis air bersih, persoalan paling utama di Kabupaten Pangkep.
Salah seorang warga Suryani, mengucapkan terimakasih kepada Lutfi Hanafi, karena telah hadir dan bersilaturahmi di rumah bersama warga di daerahnya.
Baca Juga : Lutfi Hanafi Ajak Bupati Pangkep Foto Bareng Usai Nyoblos di TPS
"Terima kasih pak, sudah mau hadir penuhi undangan kami, warga kelurahan Paddoang-doangan. Saya berharap, semoga bapak ketika terpilih nantinya, dapat membantu kami terkait susahnya air di musim kemarau seperti ini. Kami doakan bapak bisa terpilih dan mambantu kami yang menjadi kegelisahan kami setiap musim kemarau ini," ujar Suryani.
Lutfi mengatakan, air bersih memang menjadi masalah kebutuhan dasar warga Pangkep. Hal ini sudah menjadi prioritas Anir-Lutfi.
"Insyaallah bu, ketika kami terpilih nanti saya dan Andi Nirawati sudah berkomitmen akan membuat penyulingan air. Sehingga Pangkep ini tidak kesusahan air lagi, apa lagi pada saat di musim kemarau seperti ini," kata mantan Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Pangkep ini.
Baca Juga : Besok Pencoblosan, Anir-Lutfi ke Pemilih: Awali dengan Basmalah
Warga lainnya, Walidah juga mengaku membutuhkan bantuan kesejahteraan untuk rumah tangga dari pasangan nomor urut 4 itu.
"Saya dukung Anir-Lutfi, karena programnya sangat bagus dan luar biasa. Semoga 9 Desember mendatang, Andi Nirawati dan Lutfi Hanafi bisa jadi bupati dan wakil bupati Pangkep. Supaya bisaka dapat bantuan ekonomi rumah tangga hingga Rp10 juta, untuk bantu ekonomi rumah tangga kami," ujar Walidah.
Merespon hal itu, Lutfi menegaskan bahwa program kesejahteraan ekonomi sebesar Rp10 juta per KK sudah menjadi komitmen bersama Anir untuk membawa Pangkep sejahtera. "Itu akan jadi prioritas kami ketika menjabat nanti," pungkasnya.