Sabtu, 22 Agustus 2020 07:59
Editor : Alief Sappewali

RAKYATKU.COM,WAJO - Si jago merah kembali beraksi. Sebuah rumah panggung milik warga Desa Towalida, Kecamatan Sajoanging, ludes dilalap api, Jumat sore (21/8/2020) sekitar pukul 15.30 wita.

 

Saat kebakaran terjadi, pemilik rumah Indo Sau (80) sedang keluar. Ia diketahui ke rumah tetangga menonton televisi.

Data yang dihimpun di lapangan, kebakaran terjadi diduga akibat kompor gas.

Baca Juga : Kunjungi Rumah Korban Kebakaran, Kapolres Wajo Berikan Bantuan Sosial

Pada pukul 14.45 wita, Indo Sau memasak air untuk minum menggunakan kompor gas. Lalu ia ke rumah tetangga menonton televisi sebelum mematikan kompor.

 

Pada pukul 15.30 wita, tetangga korban lainnya tiba-tiba melihat kepulan asap. Indo Sau hanya bisa berteriak histeris.

Mendengar teriakan Indo Sau, warga sekitar berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Namun, karena api sudah membesar, api pun melalap rumah Indo Sau hingga tersisa tinggal seng.

Baca Juga : Bupati Barru Berkunjung ke Lokasi Kebakaran Dusun Panrengnge, Semangati dan Bantu Korban

Akibat kejadian itu, seluruh barang-barang milik Indo Sau ludes terbakar. Rumah tersebut rata dengan tanah.

Sekadar diketahui, Indo Sau tinggal sebatangkara. Dia mengalami gangguan jiwa.

Penulis : Abd Rasyid. MS