Senin, 10 Februari 2020 16:00

Polres Pelabuhan Makassar Doa Bersama Agar Virus Corona Tak Masuk Indonesia

Andi Chaerul Fadli
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Polres Pelabuhan Makassar Doa Bersama Agar Virus Corona Tak Masuk Indonesia

Virus corona masih terus menghantui sejumlah negara yang belum tertular. Termasuk Indonesia yang belum satupun masyarakat terindentifikasi terkena penyakit mematikan tersebut. 

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Virus corona masih terus menghantui sejumlah negara yang belum tertular. Termasuk Indonesia yang belum satupun masyarakat terindentifikasi terkena penyakit mematikan tersebut. 

Untuk itu, Kepolisian Resor Pelabuhan Makassar menggelar doa bersama Polsek jajarannya di Masjid Al Muhajirin, di Mako Polres Pelabuhan Makassar, Senin (10/2/2020). 

Kegiatan ini digelar usai salat Dhuhur berjamaah. Adapun yang membawakan ceramah ada ustaz Harifuddin Lewa.

Kapolres Pelabuhan Makassar, AKBP Muhammad Kadarislam Kasim melalui Paur Subbag humas Iptu Tumiar mengatakan, kegiatan ini dilakukan agar terhindar dari virus corona. Dengan harapan virus tak sampai masuk ke Indonesia, khususnya di Makassar. 

"Untuk menimalisir kekhawatiran masyarakat, Polres Pelabuhan Makassar melakukan doa bersama. Semoga Allah Subhanahu Wataala memberikan rahmatnya dan perlindungan kepada kita semua," katanya.