Minggu, 02 Februari 2020 14:39

Pertahankan Partisipasi Pemilih 80 Persen, Pilkada Gowa Diharap Jadi Percontohan Nasional

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan, saat menghadiri launching jingle, maskot, dan kafe demokrasi keliling Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gowa di Lapangan Golf Padivalley, Kecamatan Pattallassang, Sabtu (1/2/2020).
Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan, saat menghadiri launching jingle, maskot, dan kafe demokrasi keliling Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gowa di Lapangan Golf Padivalley, Kecamatan Pattallassang, Sabtu (1/2/2020).

Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Gowa 2020 akan berlangsung pada 23 September mendatang.

RAKYATKU.COM, GOWA - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Gowa 2020 akan berlangsung pada 23 September mendatang. Diharapkan dapat menjadi percontohan pelaksanaan Pilkada di Sulawesi Selatan bahkan nasional.

Hal ini diungkapkan Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan, saat menghadiri launching jingle, maskot, dan kafe demokrasi keliling Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gowa di Lapangan Golf Padivalley, Kecamatan Pattallassang, Sabtu (1/2/2020).

"Kita harap Pilkada Gowa menjadi percontohan di Sulawesi Selatan, bahkan kalau bisa jadi percontohan pelaksanaan Pilkada di tingkat nasional," kata orang nomor satu di Gowa ini.

Keberhasilan penyelenggaraan Pemilu ditandai dengan tingkat partisipasi pemilih. Untuk itu, Adnan berharap KPU Gowa mampu mempertahankan keberhasilan 80 persen tingkat partisipasi pemilih pada Pemilu 2019 lalu.

Tak hanya itu, dia juga menyampaikan apresiasinya atas inovasi-inovasi yang dilakukan oleh KPU mulai dari taglinenya 'Porei Gowa' hingga jingle dan maskotnya.

Dijelaskan, kata 'Porei' memiliki arti bagus, atau kalau memaknai porei itu adalah sesuatu yang bagus atau sesuatu yang baik, maka akan melahirkan sebuah keberhasilan.

"Porei itu tandanya bahwa kita mau pelaksanaan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Gowa berjalan dengan baik, porei dalam pelaksanaannya, porei juga dalam partisipasi pemilihnya, dan porei juga dalam pengelolaan anggarannya," urainya.

Bupati termuda di Kawasan Timur Indonesia inipun sangat setuju ketika maskot Pilkada 2020 di Gowa itu menggunakan perwajahan Balla Lompoa yang merupakan ikon Kabupaten Gowa.

"Saya berharap maskot ini menjadi momentum untuk kita memajukan wilayah Kabupaten Gowa dengan bersama-sama mensukseskan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Gowa sesuai yang kita harapkan bersama," tutur Adnan.