Kamis, 30 Januari 2020 20:17

MAPPI Sulampua gelar Tudang Sipulung Bersama Amin Muttaqin Guntur

Al Khoriah Etiek Nugraha
Konten Redaksi Rakyatku.Com
MAPPI Sulampua gelar Tudang Sipulung Bersama Amin Muttaqin Guntur

Amin Muttaqin Guntur (AMG) bakal bertarung di Dewan Pengurus Nasional (DPN) Masyarakat Profesi Penilai Indonesia (MAPPI). Untuk itu, ia meminta restu pada penilai dari Wilayah Sulampua, saat tudang Si

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Amin Muttaqin Guntur (AMG) bakal bertarung di Dewan Pengurus Nasional (DPN) Masyarakat Profesi Penilai Indonesia (MAPPI). Untuk itu, ia meminta restu pada penilai dari Wilayah Sulampua, saat tudang Sipulung bersama penilai SULAMAPUA, di Hotel Claro, Kamis (30/1/2019).

Tudang ini mengusung tema "Aspirasi Penilai Demi Asosiasi dan Penilai yang Makin Profesional". Bertujuan untuk menyerap aspirasi, saran dan dengar pendapat para penilai SULAMAPUA. Juga menjadi ajang silaturahim. 

"Ada dua konsentrasi di Paket AMG yaitu pembenahan sistem pendidikan dan keorganisasian yang akuntabel dan transparan serta memaksimalkan penggunaan teknologi IT,"  ujar Muhammad Amin, yang tergabung dalam Paket AMG. 

"Besar harapan kita, MAPPI kedepannya jauh lebih baik lagi," tambahnya. 

MAPPI memang akan menggelar Munas. Di Jakarta. Tepatnya pada tanggal 30 Maret nanti. Munas untuk memilih pengurus periode 2020-2024.

Tudang ini nampak dihadiri sekitar 80-an hadirin.  Terdiri dari Penilai SULAMAPUA. Juga Appraisal Internal Bank se-Kota Makassar.