Senin, 09 Desember 2019 12:34

Mudik Gratis Natal Bersama Jasa Raharja, Berikut Syarat dan Rutenya

Andi Chaerul Fadli
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Mudik Gratis Natal Bersama Jasa Raharja, Berikut Syarat dan Rutenya

Perayaan Natal dan Tahun Baru tinggal menghitung hari. Di tahun ini, PT Jasa Raharja (Persero) Cabang Makassar menghadirkan mudik gratis.

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Perayaan Natal dan Tahun Baru tinggal menghitung hari. Di tahun ini, PT Jasa Raharja (Persero) Cabang Makassar menghadirkan mudik gratis.

Peserta mudik gratis ini melayani penumpang dengan tujuan Maumere, Nusa Tenggara Timur. Para penumpang akan diberangkatkan tanggal 21 Desember 2019 di Pelabuhan Soekarno Hatta. Mereka akan menggunakan kapal PT PELNI, KM Bukit Siguntang dengan kuota penumpang sebanyak 500 orang.

Kepala Cabang Jasaraharja Makassar, Jahja Joel Lami mengatakan, Mudik Gratis Natal 2019 dan Tahun Baru  2020 dilaksanakan setelah melihat antusias masyarakat dalam kegiatan serupa saat Idul Fitri.

"Kegiatan ini merupakan salah satu wujud komitmen BUMN Hadir Untuk Negeri pada saat masyarakat melaksanakan mudik di masa Natal dan Tahun Baru, dan pertama kalinya dilaksanakan di Sulawesi Selatan," ungkap Joel, Senin (9/12/2019).

Untuk dapat mudik gratis, para calon penumpang dapat mendaftar. Pendaftaran dimulai 9-13 Desember 2019 pukul 09.00-15.00 Wita. Pendaftaran dilakukan di Kantor PT Jasa Raharja, Jl Dr Ratulangi no 77 Makassar.

"Syarat harus mengisi formulir pendaftaran. Melampirkan foto copy KTP.  Datang langsung ke kantor PT Jasa Raharja," tambahnya.

Joel menjelaskan, peserta yang mudik gratis yang sudah terdaftar dapat mengambil Tiket dan Kaos pada tanggal 18-19 Desember 2019 di Kantor PT Jasa Raharja.

"Mudik Gratis Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 adalah upaya kami untuk memberikan kenyamanan pemudik dalam perjalanan pulang ke kampung halaman. Sehingga mereka dapat bertemu merayakan Hari Raya bersama sanak keluarga," jelasnya.