RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Gelora Indonesia Sulawesi Selatan, memastikan partainya ikut berkontribusi dalam pilkada serentak yang akan digelar pada 2020 mendatang.
Hal itu diungkapkan Ketua DPW Gelora Indonesia Sulsel, Syamsari Kitta, dalam rapat koordinasi pengurus Gelora Indonesia se-Sulsel di Hotel Dalton, Rabu, (4/12/2019).
"Partai Gelora Indonesia akan berkontribusi dalam pilkada 2020. Seluruh jaringan Partai Gelora akan digerakkan, dalam dukungan pada pasangan calon yang didukung nantinya," kata Syamsari dalam sambutannya.
"Saat ini, pimpinan DPD Gelora se-Sulsel harus segera berkomunikasi dengan elite-elite daerah," lanjutnya.
Rapat Koordinasi ini, juga sekaligus penyerahan berkas pengurus daerah dari 24 kabupaten di Sulsel. Menurut Sekretaris Umum Gelora Indonesia Sulsel, Mudzakkir Ali Djamil, kepengurusan se-Sulsel sudah rampung 100 persen.
"Alhamdulillah kami optimis bisa lolos verifikasi Kemenkumham, pengurus DPD sudah lengkap di 24 kabupaten kota dan pengurus kecamatannya," kata Mudzakkir Ali.
Rapat Koordinasi tersebut dihadiri oleh semua pengurus DPD Partai Gelora Indonesia se-Sulsel, mereka hadir membawa berkas pengurus daerah masing-masing. (Taufik)