Selasa, 03 Desember 2019 16:51

Setelah Dijagokan PKB, Kak Syam Massifkan Sosialisasi di Kampung-kampung

Mays
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Kak Syam, saat bersosialisasi dengan masyarakat Gantarang dan Kindang.
Kak Syam, saat bersosialisasi dengan masyarakat Gantarang dan Kindang.

Syamsuddin Alimsyah, makin gencar menyisir kampung-kampung. Bakal Calon Bupati Bulukumba yang akrab disapa Kak Syam ini, langsung menyapa warga di lapisan terbawah.

RAKYATKU.COM, BULUKUMBA - Syamsuddin Alimsyah, makin gencar menyisir kampung-kampung. Bakal Calon Bupati Bulukumba yang akrab disapa Kak Syam ini, langsung menyapa warga di lapisan terbawah.

Dari mereka, pendiri Kopel Indonesia ini, menyerap langsung aspirasi. Yang menarik dari setiap pertemuan, Kak Syam mengajak masyarakat aktif menyampaikan aspirasinya, sekaligus mendengarkan konsep yang ditawarkan sebagai bakal calon. 

Kak Syam ingin memberi pesan, pilkada adalah kedaulatan rakyat. Mereka berdaulat memilih pemimpin yang dianggapnya lebih berkualitas dan berintegritas.

Terbaru, Kak Syam menyisir Gantarang dan Kindang. Di dua tempat tersebut, Kak Syam kembali bertemu dan berdialog langsung dengan warga.

Dia memaparkan konsepsi janji peningkatan penghasilan dua kali lipat bagi petani.

"Subsidi pupuk bagi petani harus ditambah, perlu dihadirkan asuransi pertanian bagi petani yang gagal panen. Dengan demikian, para petani merasa terlindungi karena ada jaminan," ungkap suami Andi Mariattang, anggota DPR RI 2014-2019 ini.

Kak Syam yang juga dikenal pejuang antikorupsi ini, memaparkan pula gagasannya dalam bidang kesehatan. Pembangunan tiga rumah sakit tipe D menjadi prioritasnya, bila kelak terpilih.

"Dalam kesehatan. Sangat mendesak pembangunan tiga rumah sakit  tipe D di tiga wilayah Bulukumba, yakni barat, tengah dan timur," ungkap figur yang juga dikenal sebagai pejuang pelayanan publik ini.

Masih dalam bidang kesehatan, Kak Syam berkomitmen mengoptimalkan peran kader Posyandu, dengan pemberian insentif bulanan bagi kader. Pengadaan ambulans setiap desa dinilainya sangat penting.

Kak Syam juga menekankan kembali masalah three in one, yang merupakan konsep andalannya untuk Bulukumba yang jauh lebih baik. Gagasan three in one, meniscayakan setiap anak lahir langsung terbit gratis akte lahir, kartu anak dan perubahan KK yang semuanya akan diantarkan langsung ke rumah warga. 

Ini merupakan terobosan luar biasa, dalam dunia pelayanan publik di Bulukumba.

Di PKB, Kak Syam merupakan kandidat prioritas. Hal ini telah ditegaskan secara langsung Ketua DPW PKB Sulsel, Azhar Arsyad. Dia menyebut, Syamsuddin Alimsyah akan didorong sebagai kandidat Bupati dalam Pilkada Bulukumba.

"PKB tidak akan menjadi penonton di Pilkada Bulukumba 2020. Ada kader bernama Syamsuddin Alimsyah, yang akan didorong. Apalagi pendiri KOPEL Indonesia itu, sangat serius menatap Pilkada," tegasnya.

Pernyataan tersebut, merupakan sinyal kuat. Dukungan PKB mengarah kepada Syamsuddin Alimsyah. Hadirnya dukungan tersebut, memacu Kak Syam bersama tim, semakin aktif melakukan sosialisasi langsung ke tengah masyarakat.