Senin, 18 November 2019 13:41

Wasit Ditendang Selama Pertandingan Gulat, Rahangnya Patah

Suriawati
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Momen setelah wasit ditendang
Momen setelah wasit ditendang

Seorang pegulat menendang wajah wasit dan menyebabkan rahangnya patah, selama pertandingan Canarian Wrestling di Tenerife

RAKYATKU.COM, SPANYOL - Seorang pegulat menendang wajah wasit dan menyebabkan rahangnya patah, selama pertandingan Canarian Wrestling di Spanyol.

Pertandingan itu berlangsung di sebuah arena di Santa Ursula di pulau Tenerife, dan melibatkan pegulat Tijarafe Guanche dan Tenerife Shipyards Ravelo.

Rekaman video menunjukkan sang wasit, Angel Melian, berada di belakang Ruben Rodriguez, sebelum dia terkena tendangan.

Pada satu titik, Rodriguez berupaya menumbangkan kawannya, dia melopmat ke udara, sementara kaki kanannya menggeliat liar di belakangnya, dan mengenai dagu Angel.

Bunyi gedebuk bisa didengar dengan jelas ketika kecelakaan itu terjadi. Kacamata sang wasit melayang dari wajahnya dan dia jatuh ke tanah.

Kedua pegulat bergegas untuk membantunya, bersama dengan olahragawan lainnya, sementara Melian duduk berlutut.

Angel Melian kemudian dilarikan ke rumah sakit, di mana dia diberitahu bahwa rahangnya patah.

Sementara itu, pertandingan tetap berlanjut dan asisten wasit mengambil alih sisa pertandingan.

Seorang jurnalis yang meliput acara itu berkicau di Twitter setelah itu: "Rekaman itu brutal. Saya sudah bicara dengan Angel dan dia hancur. Dia punya rahang patah dan dia sangat kesakitan."

“Dia memberi tahu saya bahwa hasilnya bisa jauh lebih buruk jika dia ditendang di area lain. "

Saat ini Melian hanya mengonsumsi obat penghilang rasa sakit,sambil menunggu dokter bedah untuk melakukan operasi.

Canarian Wrestling, atau Lucha Canaria dalam Bahasa Spanyol, adalah olahraga lokal tradisional paling populer di Kepulauan Canary.

Pegulat akan bertarung di tengah-tengah lingkaran pasir yang disebut terrero. Tujuannya adalah membuat lawan menyentuh pasir dengan bagian tubuh apa pun, kecuali kaki.