Jumat, 15 November 2019 22:01

Tengku Zul Kaitkan dengan TPS Siluman, Warganet Kirim Tautan Prabowo Menang di Desa Fiktif

Mays
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Cuitan Tengku Zulkarnain
Cuitan Tengku Zulkarnain

Tengku Zulkarnain kembali mencuit di akun  twitternya. Dia mengaitkan TPS Siluman dengan desa fiktif yang heboh karena menerima dana desa. 

RAKYATKU.COM - Tengku Zulkarnain kembali mencuit di akun  twitternya. Dia mengaitkan TPS Siluman dengan desa fiktif yang heboh karena menerima dana desa. 

"Saat di MK, Tim Hukum 02 Pernah Mengungkapkan Ada 2.984 TPS "Siluman".
Apakah Desa Fiktif Ada Hubungannya dengan TPS "Siluman"...?
Meski Pilpres dan Pemilu sdh Usai, Tapi Hukum Mestinya Tetap Jalan.
Bukankah Begitu?
Jangan Biarkan Anak Cucu Mentertawakan,
" cuitnya.

Tak lupa, pria bersorban itu lekatkan link dari Kompas.com.

Atas cuitan Tengku Zulkarnain itu di akun twitternya, @ustadtengkuzul, seorang warganet membalas. 

Warganet @den-ipunx itu, mereplay dengan mengirimkan tangkapan layar berita dari CNN Indonesia. Judulnya, "Prabowo-Sandi Tercatat Menang Pilpres 2019 di Desa Fiktif".

"Ngoceh aje lu...," cuit @den_ipunx.

Tengku Zul tidak diam. Dia kembali membalas.

"Hebat ya... tdk berkuasa tapi bisa menang di desa fiktif yg notabene tdk ada orangnya...
Hehe...
Makin lucu aje tuh negeri...
," tulisnya.

Tak ayal, wall Tengku Zulkarnain pun jadi perang cuit antara pendukung Tengku Zulkarnain dengan hatersnya.