Minggu, 10 November 2019 18:33

Begini Makna Hari Pahlawan bagi Bupati dan Wabup Barru

Alief Sappewali
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Wabup Barru, Nasruddin memimpin tabur bunga di Taman Makam Pahlawan, Minggu (10/11/2019).
Wabup Barru, Nasruddin memimpin tabur bunga di Taman Makam Pahlawan, Minggu (10/11/2019).

Bupati dan Wakil Bupati Barru, Suardi Saleh-Nasruddin memberi apresiasi tinggi terhadap para pahlawan yang telah berjuang dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan RI dari tangan penjajah.

RAKYATKU.COM,BARRU - Bupati dan Wakil Bupati Barru, Suardi Saleh-Nasruddin memberi apresiasi tinggi terhadap para pahlawan yang telah berjuang dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan RI dari tangan penjajah.

Suardi Saleh yang berada di Jakarta mengikuti kongres Partai NasDem menaruh harapan besar, agar peringatan Hari Pahlawan yang diperingati secara nasional setiap 10 November, bisa dimaknai lebih dalam.

Menurutnya, spirit perjuangan para pahlawan dan pendiri bangsa tak boleh pudar oleh waktu. Semangat nasionalisme mereka, wajib terus melekat pada diri bangsa Indonesia, terutama untuk generasi muda atau milenial.

"Semangat perjuangan dan nasionalisme harus terus tumbuh dan terjaga dalam diri kita semua untuk memberikan konstribusi positif bagi bangsa dan negara," ujar Suardi Saleh dalam rilis yang diterima, Minggu (10/11/2019).

Sementara Wabup, Nasruddin usai memimpin upacara peringatan Hari Pahlawan menuturkan, agar masyarakat dan generasi muda senantiasa menghargai jasa-jasa pahlawan yang telah memerdekakan Indonesia.

“Hari Pahlawan jangan diperingati secara seremonial belaka. Tapi lebih dari itu, harus diisi dan dimaknai dengan berbagai aktivitas yang dapat menyuburkan dan menumbuhkan rasa nasionalisme. Pun dalam meningkatkan rasa kepedulian,” papar Nasruddin.

Usai memperingati hari pahlawan, Nasruddin kemudian memimpin Forkopimda untuk melakukan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP). 

Wabup dan rombongan menaburkan bunga, sebagai tanda hormat dan penghargaan atas perjuangan para pahlawan.