Jumat, 25 Oktober 2019 17:32

Tak Dapat Kursi Menteri, Hanura: Jokowi Hanya Hitung Kawan Berdasarkan Kalkulator

Ibnu Kasir Amahoru
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Foto/Ist.
Foto/Ist.

Partai Hanura tidak mendapat jatah kursi di Kabinet Indonesia Maju. Padahal, Hanura ikut berjuang memenangkan Presiden Joko Widodo dalam Pilpres 2019.

RAKYATKU.COM - Partai Hanura tidak mendapat jatah kursi di Kabinet Indonesia Maju. Padahal, Hanura ikut berjuang memenangkan Presiden Joko Widodo dalam Pilpres 2019.

Ketua DPP Hanura, Inas Nasrullah mengatakan, pihaknya sudah berjuang keras hingga akhirnya Jokowi kembali terpilih. 2019.

"Kader-kader Hanura berjuang tanpa mengenal lelah untuk memenangkan Jokowi juga," kata Ketua DPP Hanura, Inas Nasrullah, Jumat (25/10/2019).

Inas pun menilai Jokowi hanya menghitung kawan berdasarkan kalkulator semata. Meski tahun ini gagal lolos ke Senayan, Inas mengatakan pada awal pendaftaran capres-cawapres Hanura memiliki 16 kursi di DPR.

"Jokowi hanya menghitung kawan berdasarkan kalkulator semata, yakni hanya memandang jumlah suara partai saja," ujarnya.

"Padahal Hanura berkontribusi 16 kursi DPR ketika mendaftarkan capres dan cawapres Jokowi-Maruf di KPU," sambung Inas.

Saat ditanya apakah Hanura mendapat posisi lain selain menteri dan wakil menteri, Inas mengaku tak tahu. Dia hanya mengatakan persoalan itu merupakan urusan Ketum Hanura Oesman Sapta Odang.

"Yang tahu hanya Ketum Hanura," bebernya dilansir Detikcom.

Seperti diketahui, Jokowi akan melantik sejumlah wakil menteri Kabinet Indonesia Maju siang ini setelah sebelumnya melantik menteri-menterinya. Namun, di barisan Kabinet Indonesia Maju itu tak nampak satu pun kader Hanura.