Senin, 23 September 2019 11:27

Bagaimana Manusia Dapat Bertahan Hidup di Mars Dengan Makan Serangga

Suriawati
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Getty Images
Getty Images

Tetapi sekarang, para ilmuwan mengatakan telah menemukan kunci untuk bertahan hidup di planet merah, yaitu makan serangga.

RAKYATKU.COM - Sumber daya penting seperti energi, air, dan oksigen diyakini sangat berlimpah di Planet Mars. Tapi ada satu rintangan yang sulit diatasi, yaitu kurangnya sumber makanan yang layak untuk dikonsumsi.

Tetapi sekarang, para ilmuwan mengatakan telah menemukan kunci untuk bertahan hidup di planet merah, yaitu makan serangga.

Para ilmuwan planet di University of Florida di Orlando mengatakan bahwa kudapan jangkrik bisa dibuat di lab, dan itu bisa mempertahankan satu juta koloni di Mars.

"Makanan mungkin akan menjadi hal tersulit untuk dibuat secara lokal di Mars," kata Keith Cannon, co-pemimpin penelitian ini Space.com. Dia menambahkan bahwa: "serangga adalah jalan yang harus ditempuh."

Membangun peternakan serangga diklaim sangat efisien, karena hanya akan membutuhkan sedikit air. Selanjutnya itu bisa diolah menjadi tepung.

Selain mengembangbiakkan serangga, para ilmuwan juga menyarankan pengolahan daging dan produk susu di laboratorium.

Tapi mereka telah mengesampingkan menanam sayuran, karena itu sulit tumbuh dalam kondisi cahaya kurang.

Namun, mereka berpendapat bahwa ini dapat diatasi dengan menanam tanaman di dalam sebuah terowongan yang diterangi dengan LED.