Senin, 22 Juli 2019 20:16

Wagub Sulsel Lobi Pimpinan DPRD Minta Sidang Hak Angket Digelar Tertutup

Nur Hidayat Said
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman.
Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman.

Pemeriksaan Pansus Hak Angket DPRD Sulsel terhadap Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman digelar tertutup, Senin (22/7/2019).

RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Pemeriksaan Pansus Hak Angket DPRD Sulsel terhadap Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman digelar tertutup, Senin (22/7/2019). Pemeriksaan tertutup ini, dilakukan dari awal sidang, hingga selesai. Tiga jam lebih lamanya.

Berbeda dengan pemerimsaan Pansus Hak Angket sebelum-sebelumnya. Jika ada yang minta tertutup, maka seluruh pimpinan dan anggota Pansus menolak. Rapat baru boleh digelar tertutup apabila memang sudah menyangkut hal yang cukup "rahasia". 

Namun hari ini berbeda. Ternyata, Andi Sudirman meminta rapat digelar tertutup, atas lobinya terhadap pimpinan DPRD pagi tadi, sebelum rapat paripurna. 

"Jadi memang, saya sebagai ketua dan beberapa anggota dipanggil pimpinan DPRD. Pak Wagub meminta, supaya jangan terbuka, tertutup. Itu permintaannya, jadi kita oke," kata Ketua Pansus Hak Angket DPRD Sulsel, Kadir Halid. 

Permintaan itu, disampaikan Wagub Sulsel kepada pimpinan DPRD. Sehingga kata Kadir, pimpinan dan anggota Pansus Hak Angket, tidak bisa menolak

"Pikiran kami ada yang rahasia-rahadia tertentu, yang wagub mau ungkapkan dan itu tertutup," tambah Ketua Komisi E DPRD Sulsel ini. 

Wakil Ketua Pansus Hak Angket, Selle KS Dalle membenarkan, Andi Sudirman yang menemui pimpinan DPRD Sulsel pagi tadi, yang meminta sidang digelar tertutup. 

"Permintaan Wagub, 'boleh kam minta tertutup?'. Kalau pemeriksaan minta tertutup, kami penuhi sepanjang ada alasan," kata Selle. 

Satu lagi permintaan Wagub yang dipenuhi Pansus Hak Angket. Kata Selle, pemeriksaan Wagub Sulsel sebenarnua baru akan dilakukan malam ini. Namun Sudirman minta digelar siang hari. 

"Pak Wagub sampaikan, kami ada acara Hari Anak Nasional sebentar malam. Kami bilang, siap Pak Wagub, kami akan atur, meski ada rapat pansus. Ini soal kesiapan wagub," ungkap politisi Demokrat Sulsel ini.