Kamis, 18 Juli 2019 09:43

Dikira Calon Maba, Calo Ini Tawari Jasa ke Satpam Universitas

Ibnu Kasir Amahoru
Konten Redaksi Rakyatku.Com
Ilustrasi.
Ilustrasi.

Seorang pria membagi-bagikan amplop di depan Universitas Brawijaya, Malang, pada Senin (15/7/2019). 

RAKYATKU.COM - Seorang pria membagi-bagikan amplop di depan Universitas Brawijaya, Malang, pada Senin (15/7/2019). 

Isi amplop itu: Informasi bahwa ada "jalur belakang masuk Brawijaya, pembayaran dilakukan setelah pengumuman". 

Pada hari itu, pihak universitas sedang menggelar ujian jalur mandiri sehingga banyak orang berlalu-lalang.

Aktivitas pria tersebut dicurigai sebagai calo. Sial bagi pria tersebut, malah membagikan amplop itu kepada seorang satpam Brawijaya yang kebetulan sedang mengenakan pakaian biasa sehingga dianggap sebagai calon mahasiswa baru. 

Satpam ini lantas melaporkan ke timnya, sehingga pria tersebut ditangkap dan diserahkan ke Kepolisian Resor Malang Kota.

Namun pada Rabu (17/7/2019) kemarin, pria tersebut dibebaskan lantaran polisi belum menemukan cukup bukti untuk menjeratnya.

"Unsur pidananya belum masuk, karena percobaan penipuan dan yang bersangkutan hanya menyebarkan saja. Masih kami kembangkan, siapa yang menyuruh yang bersangkutan," kata Kasat Reskrim Polres Malang Kota, AKP Komang Yogi Arya Wiguna, dilansir laman Kumparan.

"Memang ada penyerahan dari security UB (Universitas Brawijaya), lalu dilakukan pemeriksaan dan pendataan. Setelah 1x24 jam, kami lepaskan, yang bersangkutan cuma wajib lapor," kata Komang.